Resmikan 185 Rumah Penyintas Badai Seroja, Jokowi Bagikan Sertifikat

Andi M. Arief
29 Desember 2022, 13:40
Jokowi, Joko Widodo, Presiden
ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
Ilustrasi Jokowi dan warga

Presiden Joko Widodo meresmikan 185 rumah bantuan penyintas Badai Seroja di Kabupaten Bima. Peresmian tersebut dilakukan dengan memberikan sertifikat tanah kepada masyarakat yang menempati hunian tersebut.

Jokowi mengatakan pemerintah juga telah membangun 107 rumah bantuan di Kabupaten Dompu bagi masyarakat yang terdampak Badai Seroja. Sebagai informasi, Badai Seroja telah merusak lebih dari 5.000 unit rumah pada awal April 2021.

"Kita harapkan ini nanti menjadi sebuah kompleks perumahan yang asri, yang saya melihat pasti jauh lebih baik dari yang lama," kata Presiden dalam saluran resmi Sekretariat Presiden, Kamis (29/12).

Seperti diketahui, seluruh rumah bantuan tersebut dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR. Secara total, rumah bantuan yang dibangun oleh pemerintah mencapai 2.214 unit.

Selain Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu, pemerintah juga membangun rumah bantuan di Nusa Tenggara Timur. Secara rinci, rumah tersebut dibangun di Kabupaten Lembata sebanyak 700 unit, Flores Timur sebanyak 300 unit, Alor sebanyak 386 unit, Sumba Timur sebanyak 194 unit, Kota Kupang sebanyak 173 unit, dan Kabupaten Kupang sebanyak 169 unit.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...