Ditunjuk PDIP untuk Capres 2024, Harta Kekayaan Ganjar Rp 11,8 Miliar

Intan Nirmala Sari
21 April 2023, 23:13
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kiri) didampingi Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi (kanan) menghadiri Road to Hakordia (Hari Antikorupsi Sedunia) di Alun-Alun Surabaya, Jawa Timur, Kamis (1/12/2022). Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar berbagai
ANTARA FOTO/Didik Suhartono/rwa.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kiri) didampingi Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi (kanan) menghadiri Road to Hakordia (Hari Antikorupsi Sedunia) di Alun-Alun Surabaya, Jawa Timur, Kamis (1/12/2022). Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar berbagai kegiatan hingga 2 Desember 2022 di Surabaya untuk memperingati Hari Antikorupsi Sedunia dengan mengangkat tema Indonesia Pulih Bersatu Berantas Korupsi.

Calon presiden 2024-2029 yang diusung PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo melaporkan harta kekayaan berkisar Rp 11,8 milair pada Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) periode pelaporan 2022.

Ganjar Pranowo saat ini masih aktif menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah dan statusnya sebagai penyelenggara negara mewajibkan Ganjar melaporkan harta kekayaannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Berdasarkan data dari situs elhkpn.kpk.go.id, pada 2022 Ganjar mempunyai harta kekayaan sebesar Rp 11.775.068.380, yang terdiri atas delapan bidang tanah dan bangunan dengan nilai total Rp 2,6 miliar. Kemudian, terdapat enam unit alat transportasi dan mesin sebanyak Rp 1,62 miliar, harta bergerak lainnya senilai Rp 705,8 juta, serta kas dan setara kas senilai Rp 6,82 miliar. 

Berdasarkan LHKPN periode 2022 tersebut, Ganjar tidak memiliki utang dan tidak memiliki surat berharga.

PDI Perjuangan menetapkan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024-2029 pada Rapat DPP Partai ke-140 Diperluas Tiga Pilar dengan agenda konsolidasi internal dan silaturahmi Idulfitri 1444 Hijriah di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat.

"Mengucapkan menetapkan saudara Ganjar Pranowo, sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," ucap Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di kanal YouTube PDI Perjuangan, yang dipantau dari Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4).

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...