Ukraina Memanas, Harga Emas Bisa Tembus US$ 2.000 Waktu Dekat
Kondisi politik di Ukraina yang kian memanas, diprediksi mampu menggiring harga emas global ke level US$ 2.000 per ons troi. Analis, sekaligus Direktur PT TRFX Garuda Berjangka, Ibrahim Assuaibi memprediksi level harga tersebut bisa disentuh dalam waktu dua bulan ke depan.
"Untuk mencapai level tersebut, butuh waktu dua bulan, di mana perang di Ukraina benar-benar terjadi," kata Ibrahim kepada Katadata.co.id, Sabtu (19/2).
Potensi naiknya harga emas global, turut mendorong kemungkinan harga logam mulia alias emas Tanah Air kembali ke level Rp 1 juta per gram. Ibrahim pun menjamin hal tersebut, dengan menghitung harga emas global di level US$ 2.000 per ons troi, rupiah di kisaran Rp 14.300 per dolar AS, maka logam mulia akan di kisaran Rp 1,02 juta per gram.
Berdasarkan laman resmi Logam Mulia, harga emas per Sabtu (19/2) berada di level Rp 969 ribu per gram. Capaian tersebut naik Rp 2.000 per gram dibandingkan harga Jumat (18/2), yakni Rp 967 ribu per gram.
"Letupan saat ini di Donest (wilayah merdeka dari Ukraina), sudah terjadi perang terbuka dengan Ukraina. Ini yang akan membawa Rusia dalam perang panjang," ujarnya.
Harga emas sempat melambat ke level psikologis US$ 1.900 per ons troi pada akhir perdagangan pada Sabtu (19/2). Hal itu terjadi, lantaranya banyak investor yang melakukan aksi ambil untung alias profit taking.
Sebagai informasi, harga emas sempat menyentuh level tertinggi dalam delapan bulan terakhir, di tengah harapan pembicaraan Amerika Serikat dengan Rusia bakal menenangkan pasar.
Mengutip Bloomberg, pada Sabtu (19/2) kontrak emas Comex New York Exchange untuk April 2022 menunjukkan penurunan harga emas 0,12 % ke level US$ 1.899 per ons troi.
Adapun untuk harga emas berjangka cenderung moderat di level US$ 1.898 per ons troi, setelag sempat menyentuh level tertinggi sejak Juni 2021, yakni US$ 1.902 per ons troi.
Kekhawatiran yang berkepanjangan atas konflik Rusia-Ukraina membuat emas tetap di jalur kenaikan mingguan ketiga berturut-turut. Dilansir dari Antara, harga emas melonjak 3,1 % untuk pekan ini.
"Perkembangan terbaru seputar situasi Rusia-Ukraina adalah positif dan itu berimbas pada sedikit kemunduran emas," kata ahli strategi pasar senior RJO Futures, Bob Haberkorn.
Penurunan harga emas tersebut juga diperkirakan hanya berumur pendek, karena ketegangan berkepanjangan akan terus mendukung kenaikan harga emas.
"Sekarang sudah saatnya untuk beli. Senin (21/2) harga emas dunia koreksi, saat itulah waktu untuk beli," kata Ibrahim.
Sepanjang 2022, Ibrahim memperkirakan harga emas global akan bergerak di rentang US$ 1.793 per ons troi hingga US$ 2.000 per ons troi. Jika dirupiahkan, maka harga logam mulia berpotensi berada di rentang Rp 924 ribu hingga Rp 1,02 juta.
"Emas masih bisa di atas US$ 2.000 per ons troi, tergantung kondisi geopolitik di Ukraina. Sedangkan yang bisa menahan laju penguatan harga emas, hanya kenaikan suku bunga AS," ujarnya.
Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken setuju untuk bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov pekan depan, untuk menenangkan kegelisahan investor dan memperlambat permintaan tempat berlindung yang aman.
Namun, kantor berita Rusia melaporkan tentang ledakan di kota Donetsk, Ukraina timur.
"Investor telah mencari perlindungan aset aman seperti emas, tidak hanya karena situasi Ukraina dan meningkatnya volatilitas pasar saham, tetapi juga tekanan inflasi yang melonjak," kata Fawad Razaqzada, seorang analis ThinkMarkets, dilansir dari Antara.
Emas dianggap sebagai aset lindung nilai terhadap inflasi, sementara kenaikan suku bunga acuan dapat meningkatkan biaya pemegang emas sehingga tidak memberikan imbal hasil.
Nilai pada emas perhiasan dan emas untuk investasi berbeda. Hal tersebut bergantung pada tingkat gramasi dan kandungan emas murni pada produk tersebut. Umumnya, emas batangan dipilih untuk investasi, karena semakin besar gramasi semakin baik harga yang diperoleh atau mendekati pergerakan harga emas global.
Selain emas batangan, saat ini sudah banyak platform yang menawarkan investasi secara digital, sehingga mempermudah masyarakat dalam bertransaksi hingga menyimpan emas.
Berikut adalah harga emas batangan di butik Logam Mulia Antam pada Sabtu (19/2):
- Harga emas batangan 0,5 gram Rp 534.500
- Harga emas batangan 1 gram Rp 969.000
- Harga emas batangan 10 gram Rp 9.185.000
- Harga emas batangan 25 gram Rp 22.837.000
- Harga emas batangan 50 gram Rp 45.595.000
- Harga emas batangan 100 gram Rp 91.112.000