Hasil Piala Dunia 2022, Argentina Kalahkan Belanda, Brasil Tersingkir
Gelaran Piala Dunia 2022 Qatar hari ini, Sabtu (10/12) melanjutkan perempat final. Empat tim akan berlaga merebut tiket untuk menuju babak semifinal.
Pada pertandingan sebelumnya Argentina dan Kroasia memastikan tiket melaju ke babak semifinal setelah menang adu penalti. Argentina mengandaskan mimpi Belanda melaju ke Final dengan menang adu penalti 4-3 setelah bermain imbang dengan hasil 2-2 hingga peluit terakhir berbunyi.
Sepanjang pertandingan, Argentina dan Belanda bermain maksimal. Kedua tim menunjukkan totalitas permainan yang membuat penonton merasakan serunya pertandingan kelas dunia. Di media sosial warganet ramai menyatakan pertandingan Argentina-Belanda sebagai pertandingan terkeren sepanjang Piala Dunia 2022.
Pada pertandingan yang digelar di Lusail Iconic Stadium, Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB kedua tim bermain imbang dengan gol 2-2. Dua gol Argentina masing-masing dicetak oleh Nahuel Molina di babak pertama dan eksekusi penalti Lionel Messi di babak kedua.
Belanda tak menyerah mudah dan berhasil menyamakan skor lewat dua gol Wout Weghorst. Gol imbang 2-2 bertahan hingga babak perpanjangan waktu berakhir. Di babak adu penalti, Emiliano Martinez melakukan dua penyelamatan yang membawa Argentina menang dengan skor 4-3.
Di laga lainnya, Kroasia berhasil mengalahkan tim unggulan juara Piala Dunia 2022 Brasil lewat adu penalti. Setelah bermain imbang 1-1, Brasil harus menelan kekalahan setelah tim kroasia berhasil menyarangkan 4 gol. Sedangkan tim brasil hanya berhasil mencetak dua gol pada adu pinalti.
Sepanjang pertandingan Brasil mengawali keunggulan dengan gol yang disarangkan Neymar pada menit 106. Kroasia tidak menyerah dan melakukan perlawanan sengit. Tim yang menjadi runner-up Piala Dunia 2018 itu berhasil menyelamatkan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Bruno Petkovic pada menit 117.
Pada babak penalti, empat pemain Kroasia berhasil mencetak gol. Mereka adalah Nikola Vlasic, Lovro Majer, kapten Luka Modric, dan Mislav Orsic. Sementara itu dua penendang Brasil yaitu Rodrygo dan Marquinhos gagal mencetak gol. Adu penalti berakhir 4-2 yang membawa Kroasia membawa tiket melaju ke semifinal. Di semifinal, Kroasia akan menghadapi Argentina yang lolos melalui adu penalti melawan Belanda.
Maroko vs Portugal, Inggris vs Prancis
Dua pertandingan besar akan berlangsung malam ini di perempat final Piala Dunia 2022. Pertandingan Maroko vs Portugal akan digelar di Al Thumama Stadium, Doha, Sabtu (10/12/2022) malam WIB. Maroko merupakan kuda hitam dan menjadi satu-satunya wakil Afrika yang tersisa di Piala Dunia 2022.
Tim Nasional Maroko lolos ke perempatfinal Piala Dunia 2022 setelah memperoleh tiket dari pertandingan dramatis menyingkirkan Spanyol. Sementara lawannya Portugal masuk ke perempat final usai mengalahkan Swiss 6-1.
Pertandingan Maroko vs Portugal akan dilanjutkan dengan laga dua tim raksasa Eropa Inggris vs Prancis. Pertandingan akan berlangsung di Al Bayt Stadium, Minggu (11/1/2022) dini hari WIB.
Timnas Inggris melaju ke perempat final setelah mengalahkan juara Afrika, Senegal, dengan skor 3-0. Sedangkan Prancis mendapat tiket setelah menyingkirkan Polandia.