Rumah Wali Kota Blitar Dirampok, Istri dan Satpol PP Ikut Disekap

Ira Guslina Sufa
12 Desember 2022, 11:27
Wali Kota Blitar
ANTARA FOTO/Irfan Anshori/rwa.
Polisi melakukan olah TKP setelah peristiwa perampokan di Rumah Dinas Wali Kota Blitar, Jawa Timur, Senin (12/12/2022).

Rumah Wali Kota Blitar Jawa Timur dimasuki perampok. Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono mengatakan kejadian terjadi pada Senin dini hari (12/12). Menurut Argo, perampokan juga dilakukan dengan menyekap Santoso beserta istri. 

"Kejadian pagi kurang lebih waktu subuh, sekitar jam 3-4 pagi terjadi informasi pencurian dengan kekerasan di rumah dinas bapak Wali Kota Blitar," kata Argo seperti dikutip dari Antara, Senin (12/12). 

Menurut Argo saat ini aparat kepolisian terus mendalami motif kejadian. Kepolisian menduga pelaku berjumlah 4-5 orang. Para pencuri masuk lewat pintu samping rumah dinas Wali Kota Blitar dan melakukan pencurian dengan kekerasan.

Saat beraksi, para pelaku menyekap tiga orang anggota Satpol PP Kota Blitar yang berjaga di rumah dinas tersebut. Setelah melumpuhkan para penjaga mereka masuk ke rumah dinas tersebut. 

Argo melanjutkan, setelah masuk ke rumah pelaku bertemu dengan Wali Kota Blitar dan juga menyekap Wali Kota Blitar Santoso dan istri di dalam rumah. Mereka mengancam dan meminta ditunjukkan lokasi penyimpanan barang berharga. 

Dalam aksinya, pelaku juga menghancurkan CCTV yang terpasang di dalam rumah dinas. Pelaku membawa kabur uang serta perhiasan milik istri Wali Kota Blitar dengan total nilai sekitar Rp 400 juta.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...