Polri Siagakan 3 Kompi Brimob Usai Penangkapan Lukas Enembe di Papua

Ira Guslina Sufa
11 Januari 2023, 10:39
Lukas Enembe
ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/rwa.
Gubernur Papua Lukas Enembe memasuki ruangan untuk menjalani pemeriksaan kesehatan di Paviliun Kartika, Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (10/1/2023).

Markas Besar Kepolisian RI meningkatkan pengamanan di wilayah Jayapura, Papua usai penangkapan Gubernur Papua, Lukas Enembe pada Selasa (10/1). Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Prabowo mengatakan sebanyak tiga kompi Brimob disiagakan untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah tersebut.

Menurut Ignatius, jajaran Polda Papua, Polres Kota dan Polres Kabupaten Jayapura juga melaksanakan kegiatan rutin kepolisian yang ditingkatkan (KRYD) seperti patroli. Juga ada penambahan jumlah personel pada penjagaan di jam-jam rawan.  

“Jumlah personel tambahan kekuatan dua kompi gabungan dan Polda masih menyiagakan kompi siaga untuk antisipasi yang akan mengganggu kamtibmas,” kata Ignatius seperti dikutip dari Antara, Rabu (11/1). 

Lebih jauh, Ignatius mengatakan sesuai dengan direktif dari Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius D Fakhiri, jajarannya meningkatkan pengamanan terhadap objek vital nasional. Pengalaman juga melibatkan personil TNI di bawah kendali Kapolres.   

Mengenai penambahan pasukan, Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo mengatakan belum ada penambahan pasukan dari luar wilayah. Pengamanan masih ditangani oleh jajaran Polda Papua.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...