Imlek 2023, Intip Deretan Artis K-Pop yang Lahir di Tahun Kelinci

Ira Guslina Sufa
22 Januari 2023, 10:35
K-Pop
/home/ubuntu/Pictures/antarafoto/cropping/production/original/ANT20190928081.jpg
Penonton menunjukkan poster saat mengantre masuk untuk menyaksikan konser musik Festival Super K-POP di ICE Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (28/9/2019) malam.

Imlek atau peringatan tahun baru Cina yang bertepatan dengan Minggu (22/1) menandai awal dimulainya Tahun Kelinci dalam perhitungan kalender Cina. Menurut perhitungan shio hewan, tahun 2023 ini adalah tahun Kelinci, khususnya Kelinci Air yang dimulai dari 22 Januari 2023 (Tahun Baru Imlek), dan berakhir pada 9 Februari 2024 (Malam Tahun Baru Imlek).

Dalam budaya Tionghoa, lambang kelinci adalah simbol umur panjang, kedamaian dan kemakmuran. Selain itu, Imlek 2023 mengusung tema reuni dan harapan. Tahun baru Imlek 2023 dirayakan dengan berbagai kegiatan yang diwarnai dengan petasan dan angpau. 

Menurut kepercayaan tradisional Cina, orang-orang yang lahir di Tahun Kelinci memiliki sifat yang cenderung energik namun hati-hati, lembut, serta sabar. Banyak artis Korea yang lahir pada Tahun Kelinci baik yang masih aktif atau sudah tidak aktif berkarier di dunia musik ataupun di bidang lainnya di industri hiburan.

Mengutip laporan South China Morning Post, Minggu, nama-nama seperti Jay Park, Kyuhyun dan Ryeowook "Super Junior", Ga-in "Brown Eyed Girls", serta rapper Beenzino mewakili artis yang lahir di tahun Kelinci Api 1987.

Berikut Deretan Artis K-Pop yang Lahir di Tahun Kelinci

Park Jae-beom

Park Jae-beom atau lebih dikenal dengan Jay Park dikenal karena memulai debutnya sebagai anggota grup K-pop 2PM pada 2008. Pada Maret 2022, Jay Park mendirikan label baru bernama More Vision, setelah berhenti dari dua label yang dia dirikan, AOMG dan H1ghr Music.

Baru-baru ini, Park Jae-beom menjadi pembawa acara talk show musik di KBS berjudul "The Seasons". Dia juga meluncurkan merek soju, Won Soju, dengan penjualan sekitar 30 miliar won pada 2022.

Kyuhyun dan Ryeowook Super Junior

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...