Prabowo Pilih Gibran, PAN Jelaskan Kans Erick Thohir di Tim Pemenangan

Ade Rosman
23 Oktober 2023, 08:45
Prabowo
ANTARA FOTO/ Donny Aditra/wpa/nz
Bakal calon presiden Prabowo Subianto (tengah) didampingi Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono memberikan mengumumkan bacawapres di Jalan Kertanegara, Jakarta, Minggu (22/10/2023).

Calon Presiden dari Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto mengumumkan nama Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menjadi calon wakil presiden yang akan mendampinginya di pemilihan presiden 2024 mendatang. Pengumuman itu sekaligus menutup kans Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir diusung sebagai cawapres. 

Ketua Dewan Pengurus Pusat Partai Amanat Nasional (PAN) Saleh Partaonan Daulay mengatakan usai pengumuman itu Erick akan lebih fokus melanjutkan tugas yang diembannya. Dia menyebut tidak terpilihnya Erick sebagai cawapres tak akan mempengaruhi profesionalitas calon yang sebelumnya digadang PAN untuk mendampingi Prabowo itu. 

“Erick Thohir akan fokus bekerja sebagai menteri. Termasuk menuntaskan tugas-tugas lain di luar kabinet,” ujar Saleh seperti dikutip, Senin (23/10). 

Di sisi lain Saleh mengatakan usai tak jadi cawapres Prabowo, Erick berkemungkinan besar tak akan bergabung dalam tim pemenangan. Hal itu lantaran ia menilai Erick sibuk dengan berbagai aktivitas. Selain itu menurut dia Erick juga terkendala dengan jabatannya sebagai menteri. 

“Jangan-jangan, ada aturan yang melarang menteri untuk menjadi tim pemenangan. Kalau ada, berarti kan tidak perlu dilibatkan,” ujar Saleh. 

Menurut Saleh, saat ini Erick Thohir memiliki tambahan tanggung jawab. Ia kini tengah mengemban jabatan sebagai pelaksana tugas Menteri Koordinator Maritim dan Investasi menggantikan sementara Luhut Binsar Panjaitan yang tengah menjalani pengobatan di luar negeri. Jabatan Menko Marvest ad interim kata dia merupakan perintah langsung dari Jokowi. 

"Pak Erick itu loyalisnya presiden Jokowi. Kalau dikasih tugas, pasti dilaksanakan dengan sungguh-sungguh. Harus berhasil dan sukses. Selama ini, ya Pak Erick begitu," ujar Saleh. 

Halaman:
Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...