Rogoh Kocek Rp 11,7 T, DBS Bank Akuisisi 13% Saham Shenzhen Bank

Lavinda
Oleh Lavinda
21 April 2021, 12:11
DBS Bank Ltd, Anak usaha DBS Group Holdings Ltd, mengakuisisi 13% saham bank asal Tiongkok, Shenzhen Bank senilai RMB 5,28 juta atau setara Rp 11,79 triliun.
Katadata
DBS Bank

DBS Bank Ltd, Anak usaha DBS Group Holdings Ltd, mengakuisisi 13% saham bank asal Tiongkok, Shenzhen Rural Commercial Bank Corporation Limited senilai RMB 5,28 juta atau setara Rp 11,79 triliun (Kurs RTI hari ini Rp 2.233).

DBS Bank mengakuisisi 1,35 miliar saham baru dari Shenzhen Bank dengan harga RMB 3,91 per saham, merepresentasikan 1,01 kali nilai buku per saham periode 31 Desember 2020. Setelah proses investasi ini selesai, DBS akan menjadi pemegang saham terbesar dan memiliki perwakilan dalam dewan direksi Shenzhen Bank.

Aksi korporasi ini telah mencapai kesepakatan dan persetujuan dari Monetary Authority of Singapore (MAS), dan China Banking dan Insurance Regulatory Commission Shenzhen Office (Shenzhen CBIRC).

CEO DBS Bank Piyush Gupta menyebutkan, dana akuisisi akan berasal dari internal. Perseroan diperkirakan akan menyelesaikan proses investasi ini setelah mendapatkan persetujuan dari China Securities Regulatory Commission (CSRC).

"Dampak dari investasi ini akan kurang dari 0,2% dari rasio kecukupan modal DBS group. Di sisi lain, aksi korporasi ini diperkirakan dapat meningkatkan pendapatan dan ROE (Return on Equity ) DBS secara cepat," ujar Piyush dalam keterangan tertulis, Rabu (21/4).

Menurut Piyush, investasi ini sejalan dengan strategi DBS Group untuk berinvestasi di negara-negara pasar utama dan mempercepat ekspansi di pasar yang saat ini tumbuh besar, yaitu Greater Bay Area (GBA) Tiongkok. Dia menjelaskan, Tiongkok memiliki performa bisnis yang strategis, terutama Kota Shenzhen yang merupakan penghasil Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita tertinggi.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...