14 Tahun Tak Pernah Beroperasi Komersial, Anak Usaha PTBA Ditutup

Image title
4 Mei 2021, 19:40
PT Bukit Asam Tbk (PTBA) memutuskan untuk menutup dan melikuidasi anak di sektor tambang gas metana, PT Bukit Energi Metana karena belum pernah beroperasi secara komersial selama 14 tahun.
www.ptba.co.id
Bukit Asam (www.ptba.co.id)

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) memutuskan untuk menutup dan melikuidasi anak usahanya, PT Bukit Energi Metana karena belum pernah beroperasi secara komersial selama 14 tahun.

Berdasarkan keterbukaan informasi yang disampaikan Bukit Asam ke Bursa Efek Indonesia dijelaskan, kegiatan usaha Bukit Energi Metana adalah penambangan gas metana batu bara. Namun, sejak didirikan pada 2007 sampai saat ini, Bukit Energi Metana belum beroperasi secara komersial.

"Penutupan dilakukan sehubungan dengan rencana restrukturisasi atau perampingan grup perseroan dalam rangka bertransformasi menjadi perusahaan yang agile (tangkas)," kata Sekretaris Perusahaan Bukit Asam Apollonius Andwie dalam keterbukaan informasi, Selasa (4/5).

Investasi Bukit Asam pada Bukit Energi Metana dengan kepemilikan saham secara langsung sebesar 99,99% adalah sebesar Rp 749,9 juta. Dengan memperhatikan ekuitas per 31 Maret 2021 yang tercatat sebesar Rp 17,57 miliar, maka penutupan Bukit Energi Metana tidak termasuk dalam transaksi material.

"Dengan dilakukan penutupan tersebut, tidak memiliki dampak terhadap Bukit Asam, mengingat Bukit Energi Metana belum beroperasi secara komersial sejak didirikan," kata Apollonius menambahkan.

Total aset Bukit Energi Metana per 31 Maret 2021 tercatat senilai Rp 51,12 juta Oleh karena itu, setelah penutupan, Bukit Asam akan menghentikan pengakuan aset, termasuk goodwill, dan liabilitas pada nilai tercatatnya.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...