Indofood CBP Rilis Obligasi Global Rp 24,6 Triliun di Bursa Singapura

Image title
10 Juni 2021, 15:40
PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) menerbitkan obligasi global bernilai jumbo hingga US$ 1,75 miliar atau setara Rp 24,68 triliun (kurs: Rp 14.100) pada 9 Juni 2021.
Arief Kamaludin/Katada
Indofood tower

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) menerbitkan obligasi global bernilai jumbo hingga US$ 1,75 miliar atau setara Rp 24,68 triliun (kurs: Rp 14.100) pada 9 Juni 2021. Obligasi yang diterbitkan produsen Indomie ini tercatat di Singapore Exchange Securities Trading Limited (SGX-ST).

Berdasarkan pengumuman di Keterbukaan Informasi, Kamis (10/9), Indofood CBP menerbitkan dua jenis obligasi yang memiliki nilai pokok, tenor, dan tingkat bunga yang berbeda. Masing-masing obligasi dibayarkan dua kali dalam setahun.

Pertama adalah Obligasi Global 2031 dengan jumlah pokok US$ 1,15 miliar dan berjangka waktu 10 tahun dari sejak tanggal penerbitan. Obligasi ini menawarkan tingkat suku bunga tetap yaitu sebesar 3,39% per tahun.

Selanjutnya, perusahaan Grup Salim tersebut menerbitkan Obligasi Global 2051 senilai US$ 600 juta dengan jangka waktu 30 tahun. Tingkat suku bunga obligasi ini sebesar 4,74% per tahun.

"Dana hasil perolehan dari penerbitan obligasi global seluruhnya akan digunakan untuk membiayai pembayaran dipercepat (prepayment) sebagian fasilitas pinjaman Pinehill," seperti dikutip dari pengumuman di keterbukaan informasi, Kamis (10/6).

Berdasarkan hasil pemeringkatan bagi perusahaan dan obligasi global oleh Moody’s Investors Service dan Fitch Ratings, masing-masing adalah Baa3 dan BBB.

Dalam pelaksanaan penerbitan obligasi global, perseroan telah menunjuk joint bookrunners, yaitu UBS AG, Singapore Branch, Deutsche Securities (Singapore) Pte. Ltd., SMBC Nikko Capital Markets Limited, DBS Bank Ltd, Mandiri Securities Pte. Ltd., Natixis Singapore Branch, dan Oversea-Chinese Banking Corporation Limited.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...