Hari Pertama Masuk Bursa, Harga Saham Champ Resto Merosot 6,47%

Cahya Puteri Abdi Rabbi
8 Februari 2022, 12:38
Champ Resto
http://www.champ-group.com/
Ilustrasi makanan yang disajikan Gokana, restoran milik PT Champ Resto Indonesia

PT Champ Resto Indonesia Tbk (ENAK) resmi melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI), hari ini (8/2). Sampai dengan penutupan perdagangan sesi pertama, harga saham ENAK terkoreksi 6,47% atau 55 poin ke level Rp 795 dari level pembukaan Rp 895 pada percatatan perdananya.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), volume yang didagangkan tercatat 20,83 juta saham, dengan nilai transaksi Rp 17,08 miliar, dan frekuensi sebanyak 7.410 kali. Hingga penutupan perdagangan sesi pertama, kapitalisasi pasar ENAK tercatat sebesar Rp 1,72 triliun.

Perusahaan yang mengelola restoran Raa Cha, Monsier Spoon, dan Gokana ini melakukan penawaran saham perdana atau Initial Public Offering (IPO) sebanyak 433 juta saham biasa atau 20% dari jumlah modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan setelah IPO.

Dari 433 juta saham tersebut, sebanyak 166,6 juta merupakan saham baru dan 266,6 juta saham divestasi milik Barokah Melayu Foods Pte. Ltd. sebagai pemegang saham penjual. Adapun, harga penawaran saham perdana (IPO) sebesar Rp 850 per saham.

Melalui IPO ini, perseroan berpotensi untuk mengantongi dana segar maksimal Rp 368,33 miliar. Jumlah ini terdiri dari, Rp 141,66 miliar dari penawaran umum saham baru dan Rp 226,66 miliar dari penawaran umum saham divestasi.

Dana hasil penawaran umum saham baru akan digunakan untuk membayar utang, belanja modal, dan modal kerja guna mendukung kegiatan bisnis perusahaan.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...