Gelar Private Placement, Darma Henwa Terbitkan 2,18 Miliar Saham

Cahya Puteri Abdi Rabbi
18 Mei 2022, 13:45
Darma Henwa
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc.
Warga melintas layar yang menampilkan infornasi pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (12/3/2020).

PT Darma Henwa Tbk (DEWA) berencana melaksanakan penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD) atau private placement dengan melepas sebanyak 2,18 miliar saham baru.

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), jumlah saham baru yang diterbitkan emiten grup Bakrie ini tercatat 10% dari jumlah saham dalam perubahan anggaran dasar perseroan, dengan nilai nominal Rp 50 per saham.

"Perseroan akan menawarkan kepada calon investor dengan syarat-syarat dan harga yang sesuai dengan ketentuan peraturan dan perundangundangan yang berlaku, termasuk ketentuan di bidang pasar modal," tulis manajemen DEWA dalam keterbukaan informasi, dikutip Rabu (18/5).

Manajemen perseroan menjelaskan, aksi korporasi ini akan dilaksanakan dalam jangka waktu dua tahun sejak mendapat persetujuan pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Hal itu akan digelar pada 30 Juni mendatang.

Dengan dilaksanakannya private placement ini, perseroan meyakini struktur permodalan dan keuangan akan meningkat dan lebih baik. Selain itu, perseroan juga memperoleh tambahan dana yang bisa digunakan untuk memperkuat permodalan, pengembangan usaha, dan pertumbuhan bisnis perseroan.

"Dana yang diperoleh setelah dikurangi biaya-biaya transaksi dan lainnya, akan digunakan oleh perseroan atau entitas anak perseroan untuk memperkuat permodalan dan pertumbuhan usaha dalam bentuk modal kerja," lanjut manajemen.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...