5 Puisi Hari Santri Nasional 2024 yang Inspiratif dan Penuh Makna
Peringatan Hari Santri Nasional selalu dilakukan pada tanggal 22 Oktober setiap tahunnya. Untuk tahun ini, peringatan tersebut jatuh pada hari Selasa, 22 Oktober 2024.
Adapun tema yang diusung pada Hari Santri Nasional 2024 adalah "Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan" sebagai bentuk semangat serta dedikasi para santri sebagai pahlawan pendidikan.
Ada berbagai cara yang bisa dilakukan masyarakat untuk menyambut Hari Santri Nasional 2024. Salah satunya yaitu dengan membacakan puisi tentang santri yang berisikan pesan-pesan mengenai nilai-nilai agama, semangat nasionalisme, dan perjuangan santri.
Berikut di bawah ini kumpulan puisi Hari Santri Nasional 2024 yang bisa dijadikan referensi bila tertarik membuatnya untuk peringatan ini.
Puisi Hari Santri Nasional 2024
Berikut ini 5 puisi yang bisa dijadikan sebagai referensi untuk nantinya dibacakan pada peringatan Hari Santri Nasional pada 2024 mendatang.
1. Selamat Hari Santri
Karya: Tito Dhani Muharam
Selamat hari santri
Seluruh hariku dimulai dengan rapih
Diatur dan dididik dengan baik
Di suatu tempat yang sangat apik
Di saat hari masih gelap gulita
Saat semuanya masih terlelap dalam tidurnya
Ku paksakan tubuhku untuk terbangun
Demi mencari ganjaran baik di dunia
Ku kumandangkan Azan dari surau lawas yang masih berdiri kokoh
Tatkala suara azan dari lisanku menggema
Bangunlah setiap muslim dari tidurnya
Mulailah hari seorang santri dengan menjalankan salat
Tak lupa zikir dan berdoa kepada sang Pencipta yang Maha Agung
Selamat Hari Santri
Setiap hariku selalu menimba ilmu, mengaji dan tak lupa mengabdi
Diajarkan untuk tunduk dan berbakti pada sang kiai
Demi mengharap berkah dan barokah dari ilmu yang kita raih
Diriku adalah seorang santri
Kita tidak diarahkan hanya untuk bersolek dan berpangku tangan
Kita merangkul kitab suci Al-Qur'an dan Hadits Nabi
Sebagai pedoman kami untuk menjadi penerus bangsa yang bermoral dan berakhlakul karimah
Jalanku sebagai santri
Hanya ingin menjadi manfaat bagi orang lain
Bisa menerapkan ilmu islami dalam lembar-lembar kehidupan
Menjadi seorang pemimpin yang berpikiran bersih, pemberani dan berbudi luhur
Kuatkan ikatan sarungmu, mari kita berjuang untuk memutus mata rantai kekacauan di Negara yang tercinta ini.
2. Menjadi Santri
Karya: Tisya Nasya
Pair jantungku
Melewati gerbang kokoh bersama kerudung panjangku
Rasa terdayuh menyelimuti kalbu
Jelang akan perpisahan dengan indo dan bapakku
Burung berkicau dengan nyaring nan riang
Sambut datangnya atma-atma baru
Warna-warna jiwa sentosa menghiasi tatapanku
Lebur seketika nestapa dalam kalbu
Nabastala telah berganti warna
Beriringan dengan stigma yang runtuh satu-persatu
Di sini ku berdiri bersama senja
Menatap cerahnya asa
Di sepertiga malam ku terjaga
Langkah kaki beradu dengan dingin udara menuju musala
Tuk mengharap ridha sang maha kuasa
Beliau selalu mengingatkan hilangkan rasa gelabah dalam kalbu wahai santri
Beliau selalu berkata sucikanlah dirimu sebelum sujud wahai santri
Beliau selalu mengingatkan sempurnakanlah imanmu wahai santri
Beliau selalu berkata niscaya surga menjadi rumahmu wahai santri
Aku adalah seorang santri
Santri yang berjuang untuk bangsa
Santri yang berjuang dalam jalan agama
Santri yang senantiasa mengharapkan ridho Tuhan
Aku bangga menjadi santri
Harsa dan penat telah kualami
Tuk berbakti pada negeri
Tuk menjadi abdi Ilahi
Dengarlah janji kami
Kami senantiasa bermuhasabah diri
Kami kan berpegang teguh pada ajaran Nabi
Dengan bangga kami teriakan kembali Wahai Dunia Kamilah Santri
3. Kesejatian Santri
Karya: Ahmad Zaini
santri punya nilai dan makna
dalam sendi-sendi kehidupan
santri bukan sekadar identitas
santri bukan jargon semata
ada nilai di setiap ucapan
ada uswah hasanah dalam perilaku
ada tuntunan di setiap hembus napasnya
santri panji beragama
bersosial, dan bernegara
santri simbol keselaran hidup
duniawi dan ukhrawi
tanamkan kesantrian
dalam berperilaku
sematkan kesantrian
dalam kehidupan
agar cahaya ilahi
senatiasa menerangi hati
4. Puisi Hari Santri
Karya: Azharis
Pagi hari yang cerah
Langit biru terang benderang
Kita memperingati hari santri
Untuk mereka yang mulia dan hebat
Santri adalah penerus bangsa
Dalam menjaga keutuhan negara
Mempertahankan agama dan budaya
Menjadi garda terdepan dalam perjuangan
Mereka belajar agama dan ilmu dunia
Mempersiapkan diri untuk masa depan
Menjadi orang yang bermanfaat bagi bangsa
Menjadi teladan dalam kehidupan nyata
Santri adalah sosok yang inspiratif
Rela meninggalkan keluarga dan rumah
Untuk menuntut ilmu di pondok pesantren
Mempersiapkan diri menjadi manusia sejati
Dalam kehidupan yang modern ini
Santri berperan sangat penting
Menjaga nilai-nilai luhur bangsa
Menjaga keutuhan negara dan agama
Kita berterima kasih pada para santri
Yang telah menjaga keutuhan bangsa
Mempersiapkan diri menjadi orang yang bermanfaat
Dalam menghadapi masa depan yang penuh tantangan
Teruslah berjuang demi masa depan
Santri hebat, teladan bangsa
Kita bersama-sama meraih cita-cita
Membangun Indonesia yang lebih sejahtera
5. Bangga Menjadi Santri
Karya: Ainur
Hari Santri
Terbentang tak akan terbuang
Karena jarak hanyalah pemisah dalam suatu ruang
Gemuruh kumandang dzat yang maha pengasih
Alam-Mu menjadi saksi dalam sebuah pengabdian
Dulu kamis selalu terbara setiap kali hati ingin bertanya
Tentang siapa,, untuk siapa,,
Dan kemana Langkah kaki seorang fakir mengembara
Namun kini telah kami temui tentang arti jati diri
Bangga dengan khidmat dan takzim atas gelar seorang santri
Karena pengabdian inilah bentuk bakti
Kami kepadamu wahai murobbi ruhhi
Kau bangunkan jiwa-jiwa yang telah lama tertunduk
untuk cinta pada negeri
Kau hidupkan kembali ruh ruh kami
Untuk menjadi insan tangguh nan mandiri
Dan sekali lagi dengan bangga kami teriakkan kembali
Wahai murobbi
Kami bangga menjadi santri
Itulah lima puisi Hari Santri Nasional 2024 yang bisa dijadikan sebagai inspirasi bila ingin membuatnya untuk merayakan peringatan ini.