5 Contoh Teks MC Buka Bersama Formal dan Non Formal

Ringkasan
- Berbuka puasa bersama bukan hanya momen untuk makan dan minum, tetapi juga sebagai ajang silaturahmi mempererat hubungan dengan kerabat dan teman.
- Acara buka bersama dapat menjadi sarana refleksi dan meningkatkan spiritualitas, terutama jika diisi dengan kegiatan rohani.
- Kegiatan ini juga bisa menjadi kesempatan untuk berbagi dengan mereka yang kurang beruntung, menumbuhkan kepedulian sosial selama bulan Ramadhan.

Ketika adzan Magrib berkumandang, momen berbuka puasa menjadi lebih dari sekadar melepas dahaga dan lapar. Selain itu, menjadi acara yang sayang dilewatkan, berbuka bisa dilaksanakan Bersama kerabat dan teman dekat.
Di tengah rutinitas harian yang padat, sering kali interaksi sosial menjadi terbatas. Oleh karena itu, acara semacam ini berfungsi sebagai jembatan untuk kembali menjalin keakraban dan mempererat kebersamaan yang mungkin sempat merenggang.
Selain itu, kegiatan berbuka bersama dapat menjadi ajang refleksi spiritual. Jika diisi dengan siraman rohani, dzikir, atau doa kolektif, suasana kebersamaan semakin terasa penuh makna.
Lebih dari itu, buka puasa bersama juga dapat menjadi sarana berbagi kebahagiaan dengan mereka yang kurang beruntung. Melalui kegiatan berbagi makanan dan santunan, nilai kepedulian sosial dapat semakin tumbuh, menjadikan Ramadhan sebagai bulan yang penuh dengan kasih sayang dan keberkahan.
Pada tulisan ini, kami akan memberikan sederet contoh teks MC buka bersama yang formal dan non formal. Anda bisa menyesuaikannya dengan tema dan bentuk acara masing-masing. Selain itu, juga ada contoh rundown yang bisa ditiru. Berikut lengkapnya.
Contoh Teks MC Buka Bersama (1)
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim. Shalawat serta salam kita haturkan kepada Nabi Muhammad SAW, beserta keluarga dan para sahabatnya.
Yang terhormat pimpinan PT. Amanda Maju, semoga selalu diberikan kesehatan dan perlindungan oleh Allah SWT.
Yang saya hormati para Kepala Bagian, Kepala Departemen, serta seluruh rekan karyawan PT. Amanda Maju MAJU yang hadir pada kesempatan ini.
Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT atas rahmat, taufiq, dan hidayah-Nya sehingga kita dapat berkumpul dalam acara buka puasa bersama ini. Semoga acara kita berjalan lancar hingga selesai dan membawa keberkahan bagi kita semua. Aamiin yaa Rabbal ‘aalamiin.
Agar waktu kita lebih efektif, saya selaku pembawa acara akan membacakan susunan acara pada hari ini, yaitu sebagai berikut:
1. Pembukaan
Untuk memulai acara ini, marilah kita bersama-sama membaca Basmalah: Bismillahirrahmanirrahim. Semoga dengan membaca Basmalah, acara kita diberikan kelancaran dan membawa manfaat bagi kita semua. Aamiin.
2. Kata Sambutan
Selanjutnya, akan ada kata sambutan dari perwakilan manajemen dan karyawan. Kepada Bapak Adhiya Azhar, kami persilakan.
Terima kasih kami ucapkan.
3. Doa Bersama
Setelah itu, acara akan dilanjutkan dengan doa bersama yang akan dipimpin oleh Bapak Haji Hasbi.
4. Buka Puasa Bersama
Setelah doa, kita akan bersama-sama menikmati hidangan buka puasa.
5. Penutup
Dengan selesainya acara buka puasa bersama, berakhir pula rangkaian kegiatan kita pada hari ini. Saya, mewakili seluruh panitia dan pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan acara ini, mengucapkan permohonan maaf jika ada kekurangan atau hal yang kurang berkenan.
Sebagai penutup, marilah kita membaca Hamdalah bersama. Alhamdulillahi rabbil ‘aalamiin.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh Teks MC Buka Bersama (2)
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Bismillahirrahmanirrahim. Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, wassalatu wassalamu ‘ala asyrafil anbiya wal mursalin, Sayyidina Muhammad wa ‘ala alihi wa ashabihi ajma’in. Amma ba’du.
Yang kami hormati para tamu undangan, serta yang kami banggakan seluruh panitia acara buka bersama.
Segala puji dan syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT atas rahmat dan taufik-Nya, sehingga kita dapat berkumpul di tempat ini dalam rangka Buka Puasa Bersama Keluarga Besar Organisasi Kungfu Sapi.
Saya, mewakili seluruh panitia, ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para undangan yang telah berkenan hadir dan menyemarakkan acara ini.
Untuk menghemat waktu, berikut saya bacakan susunan acara buka puasa bersama sore ini:
- Pembukaan
- Pembacaan ayat suci Al-Qur’an
- Sambutan Ketua Panitia
- Sholat Maghrib berjamaah
- Buka puasa bersama
- Foto bersama
- Penutup
Agar acara ini berjalan dengan lancar dan penuh berkah, marilah kita buka dengan membaca Basmalah bersama-sama.
Bismillahirrahmanirrahim.
Selanjutnya, kita akan mendengarkan lantunan ayat suci Al-Qur’an. Kepada Bapak Azhar, kami persilakan.
Terima kasih kepada Bapak Azhar. Semoga Allah membalas dengan pahala yang berlimpah bagi kita semua, terutama bagi beliau yang telah membacakannya.
Kini kita memasuki acara berikutnya, yaitu sambutan dari Ketua Panitia. Kepada Ibu Khadijah, kami persilakan.
Karena waktu Maghrib telah tiba, marilah kita membatalkan puasa dengan minuman yang telah disediakan. Setelah itu, kami mengajak seluruh hadirin untuk menunaikan Sholat Maghrib berjamaah, yang akan dipimpin oleh Bapak Hasbi.
Setelah sholat, mohon para hadirin kembali ke tempat masing-masing untuk melanjutkan acara.
Kini kita memasuki acara utama, yaitu buka puasa bersama. Marilah kita nikmati hidangan yang telah disajikan.
Setelah menikmati hidangan, jangan lupa untuk menyempatkan foto bersama sebagai kenang-kenangan.
Akhirnya, tibalah kita di penghujung acara. Demikianlah rangkaian acara buka puasa bersama pada hari ini. Marilah kita tutup dengan membaca Hamdalah bersama. Alhamdulillahi rabbil ‘alamin.
Dengan demikian, acara ini resmi berakhir. Saya, selaku pembawa acara, mewakili seluruh panitia dan pihak yang terlibat, memohon maaf apabila ada kekurangan atau hal yang kurang berkenan.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh Teks MC Buka Bersama (3)
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh!
Halo, teman-teman semua!
Alhamdulillah, kita masih diberi kesempatan untuk berkumpul di acara Buka Puasa Bersama yang penuh kehangatan ini. Keren banget!
Sebelum kita mulai, yuk kita panjatkan rasa syukur kepada Allah SWT atas segala rahmat-Nya yang memungkinkan kita berkumpul dalam keadaan sehat dan bahagia.
Oh iya, perkenalkan dulu nih, MC kece di acara ini, yaitu aku sendiri, Nadia Pratama. Kasih tepuk tangan dong buat aku! ????
Buat teman-teman yang baru datang, selamat datang dan jangan ragu buat gabung ya! Ini acara kita bareng-bareng, jadi santai aja dan nikmati kebersamaannya.
Baiklah, tanpa berlama-lama lagi, mari kita awali acara ini dengan membaca Bismillahirrahmanirrahim bersama-sama.
(Doa singkat sebelum makan)
Alhamdulillah, doa sudah selesai. Sekarang waktunya buat menikmati hidangan berbuka! Tapi inget ya, tetap tertib saat mengambil makanan, jangan sampai berebut. Kita semua di sini adalah satu keluarga besar!
Jangan lupa juga buat abadikan momen ini! Foto-foto dulu sebelum makan dan upload ke media sosial dengan tagar #BukberAsyik2025 biar makin seru!
Selamat menikmati hidangan dan selamat berbuka puasa!
Nah, gimana teman-teman? Sudah kenyang dan puas?
Acara Buka Puasa Bersama ini memang singkat, tapi semoga kebersamaan dan kebahagiaannya bisa kita ingat selalu.
Sebelum kita berpisah, mari kita tutup acara ini dengan doa bersama.
Terima kasih banyak atas kehadirannya! Sampai jumpa di acara Buka Puasa Bersama selanjutnya!
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh!
Contoh Teks MC Buka Bersama (4)
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Segala puji bagi Allah SWT, Tuhan semesta alam. Hanya kepada-Nya kita memohon pertolongan dalam segala urusan dunia dan akhirat. Shalawat serta salam senantiasa kita haturkan kepada junjungan kita, Nabi Muhammad SAW, beserta keluarga dan para sahabatnya.
Alhamdulillah, berkat rahmat dan hidayah Allah SWT, kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat untuk bersama-sama mengikuti acara buka puasa bersama sekaligus reuni SMAN 1 Semarang Angkatan 1995.
Perkenalkan, saya Bagas Adhiwira yang akan memandu jalannya acara pada kesempatan yang berbahagia ini.
1. Pembukaan
Agar acara ini berjalan lancar dan penuh berkah, marilah kita awali dengan membaca basmalah bersama-sama. Bismillahirrahmanirrahim.
2. Pembacaan Ayat Suci Al-Quran
Selanjutnya, kita akan mendengarkan lantunan ayat suci Al-Quran beserta terjemahannya yang akan dibacakan oleh saudara Dewo. Kepada beliau, dipersilakan. Semoga lantunan ayat suci ini menjadi berkah bagi kita semua yang membacanya maupun yang mendengarkannya.
3. Sambutan
Acara selanjutnya adalah sambutan dari ketua pelaksana, saudari Nazwa Prameswari. Kepada beliau, kami persilakan. Terima kasih atas sambutannya.
Berikutnya, sambutan akan disampaikan oleh perwakilan sekolah, yaitu Bapak Budi Jaya, selaku Kepala SMAN 1 Semarang pada tahun 1995. Kepada beliau, kami persilakan. Terima kasih atas sambutannya.
4. Tausiyah
Sambil menanti waktu berbuka, mari kita dengarkan tausiyah yang akan disampaikan oleh Ustadzah Siti Fitriana. Semoga tausiyah ini memberikan manfaat dan menambah keimanan kita.
5. Doa Bersama
Sebelum kita menyantap hidangan berbuka, mari kita menundukkan kepala sejenak untuk bermunajat dan memanjatkan doa kepada Allah SWT.
6. Buka Puasa Bersama
Alhamdulillah, adzan Maghrib telah berkumandang. Saatnya kita berbuka puasa dengan hidangan yang telah disediakan. Semoga berkah dan memberikan energi bagi kita semua.
7. Penutupan
Hadirin sekalian, tanpa terasa kita sudah berada di penghujung acara. Saya selaku pembawa acara mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua pihak. Mohon maaf jika selama memandu acara ini terdapat kata-kata yang kurang berkenan.
Sebagai penutup, marilah kita bersama-sama membaca hamdalah. Alhamdulillahirabbil alamin.
Demikian acara kita hari ini, semoga membawa manfaat dan mempererat silaturahmi di antara kita semua. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh Teks MC Buka Bersama (5)
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Segala puji bagi Allah SWT, Tuhan semesta alam. Hanya dengan izin dan rahmat-Nya, kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat pada kesempatan yang berbahagia ini. Shalawat serta salam kita haturkan kepada Nabi Muhammad SAW, sosok pembawa cahaya kebenaran bagi umat manusia.
Saya ingin mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Bapak Dzikri dan Ibu Asthya atas kehadirannya dalam acara buka puasa bersama ini. Tak lupa, kami juga menyambut dengan penuh rasa hormat Ustadz Habibi yang akan berbagi ilmu dan memberikan tausiah kepada kita semua.
Sebelum kita memasuki rangkaian acara lebih lanjut, perkenalkan saya Asyira Ahya yang akan bertugas sebagai pembawa acara pada kesempatan kali ini, mewakili panitia penyelenggara.
Kami juga mengapresiasi seluruh hadirin yang telah meluangkan waktu untuk bergabung dalam kegiatan buka puasa ini. Acara kita hari ini mengusung tema Ramadhan Berkah, yang akan diisi dengan berbagai kegiatan bermanfaat.
Agar acara berjalan lancar dan penuh berkah, marilah kita bersama-sama mengawali kegiatan ini dengan mengucapkan Basmalah.
Bismillahirrahmanirrahim.
Semoga dengan niat yang tulus dan doa yang kita panjatkan, acara ini dapat berlangsung dengan baik serta mempererat tali silaturahmi di antara kita semua, terutama dalam lingkungan kerja yang kita cintai. Aamiin ya Rabbal ‘Alamin.
Rundown Acara
16.00 - 16.10 → Registrasi
16.10 - 16.15 → Pembukaan
16.15 - 16.20 → Sambutan Ketua Panitia
16.20 - 16.30 → Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an (opsional)
16.30 - 17.00 → Pengajian atau Tausiyah (opsional)
17.00 - 17.15 → Penutupan & Doa
17.20 - 17.30 → Takjil
17.30 - 17.45 → Sholat Maghrib Berjamaah
17.45 - 18.30 → Santap Buka Puasa Bersama
Semoga acara ini membawa manfaat dan semakin memperkuat kebersamaan di antara kita. Terima kasih, dan selamat mengikuti rangkaian kegiatan hingga selesai.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Demikian pembahasan mengenai contoh teks MC buka bersama formal dan non formal yang disajikan secara lengkap, dari pembukaan hingga penutupan. Selaku pembawa acara, Anda bisa melakukan improvisasi, sesuai keadaan saat perhelatan berlangsung. Berikut lengkapnya.