Apakah Isra Miraj 2026 ada Tanggal Merah? Berikut Informasi Selengkapnya

Anggi Mardiana
13 Januari 2026, 11:37
Apakah Isra Miraj 2026 ada Tanggal Merah
Freepik.com
Apakah Isra Miraj 2026 ada Tanggal Merah
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Apakah Isra Miraj 2026 ada tanggal merah? Peringatan Isra Miraj tahun ini jatuh pada Jumat, 16 Januari 2026, yang ditetapkan sebagai hari libur nasional. Dengan adanya tanggal merah tersebut, para pelajar, pegawai negeri sipil (PNS), aparatur sipil negara (ASN), serta pekerja yang menerapkan sistem lima hari kerja berkesempatan menikmati libur panjang selama tiga hari berturut-turut.

Mengacu pada keterangan dari situs resmi Kementerian Agama (Kemenag), Isra Miraj merupakan dua perjalanan luar biasa yang dialami Nabi Muhammad SAW hanya dalam satu malam. Peristiwa ini memiliki kedudukan sangat penting bagi umat Islam karena pada saat itulah Rasulullah SAW menerima perintah Allah SWT untuk melaksanakan salat lima waktu sehari semalam.

Apakah Isra Miraj 2026 ada Tanggal Merah?

Terkait pertanyaan apakah Isra Miraj 2026 ada tanggal merah? Dalam penanggalan Hijriah, peringatan Isra Mikraj selalu jatuh pada tanggal 27 Rajab. Pada tahun ini, merujuk pada Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri mengenai Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026, Isra Miraj diperingati pada 16 Januari 2026.

Pemerintah Indonesia secara resmi menetapkan peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW sebagai hari libur nasional. Penetapan ini mengacu pada Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 8 Tahun 2024 tentang Hari-hari Libur, yang mencantumkan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW sebagai salah satu hari besar keagamaan yang diliburkan secara nasional.

Penetapan Libur Nasional Isra Miraj dari Pemerintah

Apakah Isra Miraj 2026 ada Tanggal Merah
Apakah Isra Miraj 2026 ada Tanggal Merah (Freepik.com)

Isra Miraj terjadi pada masa akhir kenabian di Makkah, sebelum Nabi Muhammad SAW berhijrah ke Madinah. Menurut pendapat al-Maududi dan mayoritas ulama, peristiwa tersebut berlangsung sekitar satu tahun sebelum hijrah, yaitu antara tahun 620–621 Masehi.

Penetapan Isra Miraj sebagai hari libur nasional pertama kali dilakukan melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun 1953, dan hingga kini pemerintah kembali menegaskan statusnya sebagai libur nasional.

Merujuk pada SKB Tiga Menteri, pemerintah menetapkan Jumat, 16 Januari 2026 sebagai hari libur nasional dalam rangka peringatan Isra Miraj. Karena jatuh berdekatan dengan akhir pekan, momen ini menghadirkan libur panjang selama tiga hari atau long weekend, yang berlangsung pada Jumat, 16 Januari 2026, Sabtu, 17 Januari 2026, dan Minggu, 18 Januari 2026.

Apakah Isra Miraj 2026 ada tanggal merah? Jawabannya tentu iya, karena peringatan Isra Miraj 2026 bukan hanya dimaknai sebagai hari libur nasional, tetapi juga sebagai momentum refleksi atas peristiwa agung diterimanya perintah shalat lima waktu oleh Nabi Muhammad SAW.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan