Contoh Makalah Mahasiswa Beserta Sistematika Penulisannya

Anggi Mardiana
15 Februari 2023, 11:00
Contoh makalah mahasiswa
Unsplash
Ilustrasi, membuat makalah.

Contoh makalah mahasiswa biasanya dibutuhkan saat mendapatkan tugas untuk membuat karya tulis ilmiah. Makalah merupakan sarana untuk mahasiswa mendemonstrasikan pemahamannya terhadap pokok permasalahan yang dikaji oleh peneliti dengan menerapkan teori tertentu.

Sistematika Makalah Mahasiswa

Format Makalah SMP
Sistematika Makalah Mahasiswa  (pexels)

Makalah seringkali dijadikan sebagai tugas pada mahasiswa. Pembuatan makalah memiliki struktur tertentu. Mahasiswa yang tidak membuat makalah sesuai ketentuan, bisa saja mendapatkan nilai kurang maksimal. Secara umum, sistematika pada makalah yaitu sebagai berikut.

  1. Cover: Berisi judul makalah, logo universitas, nama penyusun makalah, program studi, fakultas, nama universitas dan tahun pembuatan.
  2. Kata Pengantar: Berisi gambaran umum pelaksanaan tugas, alasan dan tujuan pembuatan tugas, hasil yang dicapai dan ucapan terima kasih secara singkat.
  3. Daftar Isi: Berisi keseluruhan isi makalah dan mencantumkan sesuai urutan jelas, mulai dari bab dan sub bab serta halamannya.
  4. Pendahuluan: Berisi latar belakang, rumusan masalah dan tujuan pembuatan makalah.
  5. Pembahasan: Berisi tinjauan dan pembahasan penulis makalah terhadap tinjauan teori yang disusunnya.
  6. Penutup: Berisi keseluruhan penafsiran dan pemaknaan terhadap makalah beserta sarannya.
  7. Daftar Pustaka: Berisi daftar yang memuat semua sumber informasi (buku, jurnal, situs internet, dan lain-lain) yang ditulis secara berurutan dan alfabetis.
  8. Lampiran: (jika ada): Berisikan semua dokumen yang digunakan dalam pembuatan makalah.

Contoh Makalah Mahasiswa

Contoh saran dalam makalah
Contoh Makalah Mahasiswa (Unsplash)

Setelah memahami sistematika penulisan makalah, saatnya membuat makalah kuliah yang baik dan benar. Berikut contoh makalah mahasiswa yang bisa dijadikan referensi sesuai dengan sistematika yang benar yaitu:

1. Contoh Cover Makalah

MAKALAH
TEORI TENTANG MANUSIA
(Logo Universitas)
Disusun oleh:
(Nama Lengkap)
(Nomor Pokok Mahasiswa)
Fakultas
Universitas
(Tahun)


2. Contoh Kata Pengantar

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat-Nya sehingga makalah berjudul “Teori Tentang Manusia” dapat tersusun hingga selesai. Tidak lupa kami mengucapkan terima kasih atas bantuan para pihak yang berkontribusi dengan membantu pencarian data untuk makalah ini.

Penyusunan makalah ini bertujuan untuk memenuhi nilai tugas mata kuliah Pengantar Budaya. Selain itu, pembuatan makalah juga memiliki tujuan agar menambah wawasan dan pengetahuan bagi penulis maupun pembaca.

Karena keterbatasan pengetahuan maka kami yakin makalah ini masih banyak kekurangan. Oleh karena itu, kami mengharapkan kritik dan saran agar makalah semakin lebih baik. Akhir kata, semoga makalah dapat berguna.
(Tempat), (Tanggal, bulan, tahun)
Penulis

3. Contoh Daftar Isi

DAFTAR ISI
Kata Pengantar..............................................................................................................(Halaman)
Daftar Isi
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Rumusan Masalah
1.3 Tujuan
BAB 2 PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Manusia
2.2 Pengertian Kebudayaan
BAB 3 PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Daftar Pustaka

 

 

 

 

 

4. Contoh BAB 1 Pendahuluan

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Salah satu cara memahami keberadaan manusia yaitu dengan memahami teori tentang manusia. Manusia memiliki beragam sifat yang paling mendasar, satu di antaranya dengan melakukan perubahan.

Perubahan akan mempengaruhi bagaimana manusia hidup dan hubungan dengan masyarakat di sekitarnya yang disebut dengan kebudayaan. Perubaan kebudayaan ini berkaitan erat dengan teori tentang manusia.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah maka rumusan masalah yang dapat dirumuskan sebagai berikut:

1. Apa yang dimaksud dengan manusia?
2. Apa yang dimaksud dengan hubungan bermasyarakat?
3. Apa yang dimaksud dengan budaya?

1.3 Tujuan

Adapun tujuan pembuatan makalah ini yaitu:

1. Untuk memenuhi tugas mata kuliah pengantar budaya
2. Untuk menambah pengetahuan dan wawasan tentang teori tentang manusia.
3. Untuk mengenal dinamika budaya dengan manusia
4. Tentang dinamika masyarakat dan keebudayaan
5. Untuk mengetahui konsep-konsep
6. Contoh BAB 2 Pembahasan

BAB 2
PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Manusia

Manusia atau orang memiliki arti yang luas. Mulai dari arti secara biologis, rohani, dan kebudayaan atau secara campuran. Manusia secara biologis diklasifikasikan sebagai Homo Sapiens (dalam Bahasa Latin) dari golongan mamalia yang memiliki akal berkemampuan tinggi.

2.2 Pengertian Kebudayaan

Kebudayaan merupakan hasil rasa, karsa, dan cipta manusia dapat memenuhi kebutuhan hidupnya. Kebudayaan juga bisa diartikan sebagai sistem, tindakan, gagasan, dan hasil karya manusia hingga menjadikannya kebiasaan pada masyarakat.

7. Contoh BAB 3 Penutup

BAB 3
PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Sejak manusia dilahirkan sampai pada meninggal, manusia tidak terlepas dari hubungan sosial dan bermasyarakat selama hidupnya. Manusia yang berhubungan dengan orang di sekitarnya akan menghasilkan sebuah kebiasaan yang nantinya akan menjadi kebudayaan.

Selama hidupnya, manusia belajar mengenal dirinya sendiri, mulai dari belajar mengenai nafsu, hasrat, dan emosi yang terus diperlukan sepanjang hidupnya. Proses manusia saat bersosialisasi ditentukan oleh lingkungan sosial dan kebudayaan yang ada di sekitarnya.

8. Contoh Daftar Pustaka

Abidin, Zainal. 2011. Filsafat Manusia “Memahami Manusia Melalui Filsafat”. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya
Abidin, Saebani. 2014. Pengantar Sistem Sosial Budaya Di. Indonesia. Bandung: Pustaka Setia

Itulah contoh makalah mahasiswa yang bisa dijadikan referensi ketika mendapat tugas karya tulis ilmiah. Makalah merupakan sarana mahasiswa untuk menunjukkan kemampuan pemahamannya.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...