23 Contoh Kata-kata Sedih Akhir Ramadhan

Anggi Mardiana
15 Maret 2023, 12:39
Kata-kata sedih akhir Ramadhan
Unsplash
Ilustrasi, menyambut bulan suci Ramadhan.

Berpisahnya dengan Ramadhan bisa diwujudkan dengan kata-kata sedih akhir Ramadhan yang menyentuh hati. Kata-kata tersebut bisa ditulis di beragam platform media sosial. Bisa dibilang Ramadhan selalu memberikan suasana yang penuh kedamaian dan hangat.

Menyambut kemenangan hari raya Idulfitri, bulan Ramadhan akan segera berakhir. Tidak sedikit meninggalkan rasa haru dan sedih karena menyaksikan bulan Ramadhan segera berlalu. Perpisahan ini bisa senantiasa diiringi dengan harapan baik dan doa.

Rasanya akan berat bagi seluruh umat muslim meninggalkan bulan Ramadhan. Sebab belum tentu tahun depan kita bisa bertemu lagi. Tidak heran jika banyak umat muslim yang berdoa dan berharap kepada Allah agar dipertemukan kembali dengan bulan suci Ramadhan.

Kata-kata Sedih Akhir Ramadhan

Kata-kata sedih untuk akhir Ramadhan
Kata-kata sedih untuk akhir Ramadhan (Unsplash)

Beberapa kata-kata sedih akhir Ramadhan ini mewakili ungkapan hati Anda meski penuh haru. Selain itu, bisa menjadi penyemangat dalam meningkatkan kualitas diri ke arah lebih baik dan bisa beribadah lagi di Ramadhan berikutnya. Berikut kata-kata haru menjelang akhir Ramadhan:

1. Tidak pernah aku merasakan rasa sedih sedalam ini, hanya kau Ramadhan yang mampu membuatku mengingat segala perbuatan yang telah aku lakukan. Semoga bulan ini bukan perpisahan kita untuk selamanya.

2. Selamat jalan Ramadhan yang penuh kesucian dan mulia. Kepada Allah aku sampaikan pinta dan doa untuk disehatkan tubuh, dipanjangkan usia dan semoga di lain waktu bisa bersua kembali.

3. Ramadhan yang penuh dengan kebaikan dan kemuliaan ini sebentar lagi akan usai. Dengan penuh kepasrahan kepada Allah SWT, hatiku berdoa agar setiap amal yang aku kerjakan diterima oleh Allah SWT. Selamat berpisah dan terimakasih Ramadhan.

4. Selamat berpisah bulan suci Ramadhan, bulan milik semesta dan umat Islam. Semoga iman dan takwa bisa terus bertambah hingga ajal menjemput.

5. Ya Allah jadikan waktu sekarang sebagai cara mengingatmu. Semoga aku bisa terus menjadi pribadi yang lebih baik di luar Ramadhan.

6. Selamat jalan bulan yang penuh kasih sayang Allah SWT dan penuh berkah, bulan suci Ramadhan.

7. Selamat jalan bulan Ramadhan yang penuh berkah, kami gantungkan asa kepada Allah. Semoga aku bisa bertemu kembali denganmu.

8. Perpisahan merupakan ucapan yang penuh dengan rindu. Aku takut merindukanmu lebih berat. Selamat tinggal bulan suci Ramadhan yang penuh dengan keberkahan.

9. Bulan Ramadhan berikanlah kasihmu. Semoga detik-detik perpisahan ini bisa memadamkan api kerinduan yang membara. Selamat jalan bulan suci Ramadhan.

10. Ramadhan semakin cepat berlalu tetapi rinduku masih tidak kunjung reda juga. Ya Allah semoga engkau pertemukan aku kembali dengan bulan Ramadhan.

11. Ramadhan menjadikan kita manusia yang berusaha suci dari dosa. Karena itu, jangan biarkan bulan Ramadhan berlalu tanpa memperbanyak ibadah kepada Allah SWT.

12. Selamat tinggal bulan suci Ramadhan, semoga Allah selalu menerima segala amalan kami, mengampuni dosa dan menjadikan kami hamba yang bertakwa.

13. Ada saatnya kita berpisah dan rindu. Ada saatnya juga kita rindu dengan bulan Ramadhan. Perpisahan dengan bulan suci ini memang tidak pernah semudah itu.

14. Ramadhan secara berangsur akan meninggalkan kita. Kini hanya tinggal rasa pilu mengenai rindu yang datang menggebu. Selamat jalan bulan Ramadhan.

15. Ramadhan semakin terus berlalu, ada waktu untuk terus semakin memperbaiki diri. Belum tentu juga di tahun yang akan datang kita bisa menemui kembali.

16. Hanya waktu yang bisa mengerti beratnya perpisahan. Semoga kita bisa tetap bertemu kembali Ramadhan, selamat tinggal.

17. Menangislah, Ramadhan akan segera berlalu. Waktu pun bergerak semakin cepat. Bulan suci Ramadhan sebentar lagi akan berlari, kita juga belum menjadi pribadi yang taat. Teruslah memperbaiki diri sebagai kunci, selamat tinggal Ramadhan.

18. Ramadhan akan segera meninggalkan kita. Kita tidak tahu Ramadhan akan pergi sementara atau selamanya. Tugas kita hanyalah berpasrah dan menerima takdir, selamat jalan bulan Ramadhan.

19. Suasana puasa Ramadhan akan selalu dirindukan. Biarkan sejenak untuk memejamkan mata dan bersyukur atas kemudahan untuk senantiasa beribadah kepada-Nya. Terimakasih bulan suci Ramadhan.

20. Andaikan bulan suci Ramadhan ini terakhir untukku, aku ucapkan perpisahan terindah bagi bulan yang penuh dengan keberkahan. Terimakasih ya Allah, Alhamdulillah.

21. Perpisahan itu bisa menghargai sebuah pertemuan. Selamat tinggal bulan suci Ramadhan, semoga kita bisa dipertemukan kembali.

22. Janganlah menangis atas kepergian bulan Ramadhan karena pasti akan kembali. Menangislah engkau karena takut saat Ramadhan kembali dan engkau telah berada di alam kubur~ Habib Abdullah bin Alwi Al-Haddad.

23. Jika semua ibadah karena Ramadhan sungguh ia sudah berlalu tapi jika semua ibadah kita kerjakan karena Allah maka tidak ada yang berubah meski Ramadhan sudah pergi - Ustadz Jefri Al Buchori (Uje)

Kata-kata Mutiara Bulan Ramadhan

Kata-kata Mutiara Ramadhan
Kata-kata Mutiara Ramadhan (Unsplash)

Bulan Ramadhan penuh berkah dan keberkahan. Selama bulan ini, banyak umat Islam yang melaksanakan puasa, menunaikan ibadah dan melakukan amal kebajikan. Selain kata-kata sedih akhir Ramadhan, berikut ada juga kata-kata mutiara bulan Ramadhan:

1. “Puasa adalah perisai orang-orang beriman agar terhindar dari api neraka” (HR. Ahmad)

Kata-kata ini mengajarkan kita bahwa puasa bukan hanya sekadar menahan lapar dan dahaga, tetapi juga memberikan perlindungan dan kekuatan bagi orang beriman. Dengan berpuasa, kita bisa belajar untuk menahan diri dari perbuatan yang tidak baik dan memperkuat iman kita.

2. “ Jadikan bulan suci Ramadhan sebagai bulan keberuntungan dan kesempatan untuk melipatgandakan pahala kebaikan" (Abu Bakar Al Baghdadi)

Kata-kata ini mengingatkan kita bahwa bulan Ramadhan bukan hanya tentang mendapatkan keberuntungan atau berkah tetapi juga tentang kesempatan untuk memperbaiki diri dan meningkatkan amal kebajikan.

3. “Janganlah kita menyambut bulan suci Ramadhan dalam keadaan hati penuh prasangka, dendam atau kebencian terhadap sesama manusia” (Umar bin Khattab)

Kata-kata ini mengajarkan kita bahwa keberhasilan dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan tidak hanya ditentukan oleh seberapa banyak amal kebajikan yang dilakukan tetapi juga oleh keadaan hati kita. Kita harus menghilangkan perasaan negatif terhadap sesama agar ibadah bisa diterima oleh Allah SWT.

Demikian kata-kata sedih akhir Ramadhan yang bisa direnungkan. Setelah menjalani ibadah puasa selama satu bulan penuh, tentunya kita juga merasakan perasaan sedih di akhir bulan tersebut. Namun kita harus ingat bahwa setiap awal pasti ada akhir.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...