Memahami 8 Amalan Sunnah Saat Idul Fitri

Annisa Fianni Sisma
21 April 2023, 04:30
Amalan Sunnah Saat Idul Fitri
Pexels
Ilustrasi, Membaca Al-Quran sebagai amalan sunnah saat Idul Fitri.

Idul Fitri menjadi momen bahagia umat muslim di seluruh dunia. Namun, ada baiknya momen tersebut dipenuhi dengan amalan sunnah saat Idul Fitri.

Amalan-amalan sunnah yang dilaksanakan menjelang dan saat Idul Fitri lebih baik dilakukan. Pasalnya, Idul Fitri hendaknya dipenuhi dengan merenungi diri sendiri dan meminta ridho kepada Allah SWT.

Berkaitan dengan amalan sunnah saat Idul Fitri, perlu mempelajarinya lebih lanjut. Simak amalan-amalan tersebut dalam uraian berikut ini.

Amalan Sunnah Saat Idul Fitri

Terdapat delapan amalan sunnah saat Idul Fitri yang dapat dilakukan. Untuk mengetahuinya, berikut penjelasan masing-masing amalan tersebut melansir dari nu.or.id.

Amalan Sunnah Saat Idul Fitri
Amalan Sunnah Saat Idul Fitri (Pexels)

1. Shalat Id

Amalan sunnah saat Idul Fitri yang pertama dan umum dilakukan adalah melaksanakan shalat Id. Setiap muslim baik laki-laki maupun perempuan hendaknya melaksanakan ibadah tersebut.

Hukum shalat Id adalah sunnah muakad yakni sangat dianjurkan sejak tahun kedua hijriyah. Rasulullah melaksanakannya hingga beliau wafat.

Tata cara shalat Id yang pertama adalah didahului dengan niat terlebih dahulu. Niat tersebut yakni:

أُصَلِّي سُنَّةً لعِيْدِ اْلفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ (مَأْمُوْمًا/إِمَامًا) لِلّٰهِ تَعَــالَى

ushallî sunnatan li ‘îdil fithri rak'ataini (imaman/makmuman) lillahi ta'ala

Artinya, “Aku berniat shalat sunnah Idul Fitri dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta'ala.”

Berikutnya lakukan takbiratul ihram dan membaca doa iftitah. Berikutnya lakukan takbir lagi sebanyak 7 kali untuk rekaat pertama. Setiap takbir tersebut, dianjurkan untuk membaca lafal berikut:

اللهُ أَكْبَرُ كَبِيرًا، وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ كَثِيرًا، وَسُبْحَانَ اللهِ بُكْرَةً وَأَصِيلًا

Allahu akbar kabiiraa walkhamdulillahi katsiraa wa subkhanallahi bukratawasil

Artinya, “Allah Maha Besar dengan segala kebesaran, segala puji bagi Allah dengan pujian yang banyak, Maha Suci Allah, baik waktu pagi dan petang.”

Atau boleh juga membaca bacaan berikut:

سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ وَلاَ إِلٰهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ

Artinya, “Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada tuhan selain Allah, Allah maha besar.”

Selanjutnya baca Surat Al Fatihah dan Surat Al A’la. Lanjutkan dengan ruku’ sujud, duduk di antara dua sujud, dan berdiri lagi seperti shalat pada umumnya. Kemudian di rekaat kedua, takbir sebanyak lima kali dan melafalkan ‘Allahu akbar’. Selanjutnya baca Surat Al Fatihah, Al Ghasyiyah dan rukuk, sujud, hingga salam.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement