7 Cara Menurunkan Leukosit Alami dan Ampuh

Ghina Aulia
3 Mei 2023, 09:40
Cara menurunkan leukosit alami.
Unsplash
Ilustrasi, orang berolahraga.

Leukosit merupakan sel darah putih yang berfungsi untuk melindungi tubuh dari penyakit dan infeksi. Sementara ada yang namanya leukositosis, yaitu keadaan yang diakibatkan peningkatan leukosit pada darah.

Meski baik untuk tubuh, lonjakan leukosit yang berlebih dapat membahayakan tubuh. Hal tersebut biasa terjadi ketika sakit dan stress.

Mengacu pada rilisan American Association of Family Physician (AAFP), kadar leukosit dapat disebut normal mengacu pada golongan usia. Berikut daftarnya:

a. Bayi baru lahir: 13.000 – 38.000/mcL
b. Bayi dan anak-anak: 5.000 – 20.000/mcL
c. Orang dewasa: 4.500 – 11.000/mcL
d. Ibu hamil (trimester tiga): 5.800 – 13.200/mcL.

Apabila leukosit melebihi batas akhir, maka kadar yang ada pada tubuh Anda termasuk tinggi. Demikian juga dengan angka leukosit yang kurang dari batas bawahnya.

Terkait dengan itu, kali ini Katadata.co.id akan membahas lebih lanjut tentang cara menurunkan leukosit alami. Berikut penjelasannya.

Cara Menurunkan Leukosit Alami

1. Berhenti Merokok

Cara menurunkan leukosit alami kali ini adalah dengan bertekad untuk mengubah pola hidup menjadi lebih sehat. Pasalnya, nutrisi dan kebiasaan yang baik dapat berpengaruh terhadap kondisi kesehatan.

Pertama, yaitu putuskan untuk berhenti merokok. Bahaya rokok bukanlah hal yang tabu, sebagian besar merek juga menunjukkan secara gamblang risiko pemakaian. Bagi Anda yang merasa kesulitan, sebaiknya meminta perencanaan lebih lanjut dari dokter.

2. Mengurangi Stres

Cara menurunkan leukosit alami berikutnya adalah dengan mengurangi stres. Hal berat yang membebani pikiran secara tidak langsung memberikan pengaruh buruk terhadap kondisi tubuh.

Tak terkecuali stres yang dapat melemahkan imun tubuh. Sebagaimana jurnal yang dirilis oleh PubMed Central, stres jangka pendek juga akan mempengaruhi kadar leukosit.

Melansir WikiHow, salah satu cara mengurangi stres yaitu dengan melakukan meditasi. Direkomendasikan untuk mendengarkan musik santai dan mengatur pola nafas sekitar 20-30 menit setiap harinya.

3. Pendinginan Pasca Olahraga

Cara menurunkan leukosit alami selanjutnya yaitu rutin melakukan pendinginan setelah olahraga. Masih merangkum dari rilisan PubMed Central, leukosit dapat meningkat sesaat setelah berolahraga.

Bahkan, lonjakan tersebut dapat mencapai 200 % hingga 300 %. Namun, kadar sel darah putih akan kembali normal dalam beberapa jam setelahnya.

Untuk mengontrol leukosit, Anda dapat melakukan pendinginan selama 15 menit. Tujuannya agar sel darah putih kembali pulih dan menghindari lonjakan drastis dalam waktu yang relatif cepat.

4. Menurunkan Berat Badan

Cara menurunkan leukosit alami kali ini yaitu dengan menurunkan berat badan. Hal ini mengacu pada tingginya sel darah putih erat kaitannya dengan obesitas.

Pasalnya, obesitas mengakibatkan peradangan luas. Bersamaan dengan itu, leukosit akan meningkat.

Untuk mengatasinya, Anda disarankan untuk menurunkan berat badan. Bisa dimulai dengan mengonsumsi makanan sehat dan rutin berolahraga setidaknya 30 menit setiap hari.

5. Mengonsumsi Vitamin C

Cara menurunkan leukosit alami berikutnya yaitu dengan mengonsumsi vitamin C. Melansir Get Live Smart, kandungan tersebut diyakini mampu membantu mengatur kadar sel darah putih pada tubuh.

Anda bisa mendapatkan vitamin C pada berbagai jenis buah. Di antaranya yaitu jeruk, jeruk nipis, lemon, pepaya, nanas, mangga, jambu biji, dan lain-lain. Selain itu, Anda juga bisa menjadikan sayur kol, brokoli, wortel, dan paprika sebagai pilihan.

6. Meningkatkan Antioksidan

Dilansir dari Alodokter, antioksidan merupakan senyawa yang berperan untuk mencegah dan memperbaiki kerusakan sel-sel pada tubuh. Gangguan tersebut bisa terjadi akibat paparan radikal bebas.

Mengonsumsi makanan dan minuman dengan antioksidan ternyata juga dapat menurunkan leukosit. Hal ini mengacu pada kemampuannya mengangkat radikal bebas yang dipercaya dapat merusak protein, sel, hingga DNA.

Anda bisa mendapatkan asupan antioksidan dengan mengonsumsi sayuran berupa daun bawang, bawang merah, bawang putih, teh, anggur, dan masih banyak lagi. Tak hanya itu, Anda bisa bisa memilih suplemen dengan kandungan serupa di dalamnya.

7. Menghindari Gula, Lemak, dan Garam

Cara menurunkan leukosit satu ini berkaitan dengan beberapa poin sebelumnya. Mengurangi asupan gula, lemak, dan garam berarti menjaga pola makan.

Perhatikan setiap kandungan yang masuk ke dalam tubuh. Cara ini juga bisa digunakan bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan.

Tipe-tipe Leukositosis

1. Neutrofilia

Neutrofilia ini biasa diakibatkan oleh peningkatan sel darah putih jenis neutrofil. Leukosit akan meningkat sekitar 40 % hingga 60 %.

2. Limfositosis

Lonjakan limfositosis terjadi ketika kadar limfosit pada tubuh mencapai angka 20 % hingga 40 %.

3. Monositosis

Leukositosis jenis ini dapat dilihat dari monosit yang berada pada angka 2 % hingga 8 %.

4. Eosinofilia

Sementara eosinophilia ditandai dengan lonjakan leukosit jenis eosinofil sekitar 1% hingga 4 %.

5. Basofilia

Melansir Healthline, jenis ini tergolong yang paling langka, di mana kadarnya bisa tergolong tinggi jika berada pada angka 0,1% hingga 1%.

Demikian penjelasan lengkap mengenai cara menurunkan leukosit alami. Selain itu, Anda disarankan untuk mengecek angka sel darah putih untuk mendapatkan metode pemulihan yang tepat.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...