7 Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus dengan Mudah
Cara mengembalikan chat WA yang terhapus merupakan salah satu fitur yang menjadi andalan dari aplikasi chat WhatsApp atau WA. Keberadaan fitur ini memudahkan pengguna untuk restore atau mengembalikan chat yang terhapus, baik secara sengaja maupun tidak sengaja.
Sebagai informasi, WhatsApp atau WA, adalah aplikasi perpesanan instan lintas platform gratis yang dirancang untuk smartphone. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya bertukar pesan tanpa pulsa, karena aplikasi ini berkomunikasi menggunakan jaringan Internet. WA menyediakan fitur menarik untuk pengguna seperti video call, membuat grup, mengirimkan pesan, foto, dan video.
Seiring waktu fitur yang tersedia di WhatsApp semakin berkembang, hingga memiliki fitur untuk menyimpan pesan lama yang sudah terhapus. Nah, seperti apa cara mengembalikan chat WA yang terhapus? Simak ulasan singkat berikut ini.
Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus
Ada beberapa cara mengembalikan chat WA yang terhapus. Salah satunya, pengguna bisa menyimpan cadangan data di Google Drive.
Fitur cadangan data ini berguna untuk menyimpan pesan di WhatsApp. Pengguna bisa back up pesan yang sudah terhapus jika pindah smartphone atau instal ulang WA.
Ada Juga aplikasi untuk mengembalikan chat atau pesan yang sudah terhapus. Agar lebih lengkap, berikut ulasan cara mengembalikan chat WA yang terhapus.
1. Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus di Ponsel Android
Chat WA yang sudah terlanjur dihapus dapat dikembalikan lagi asalkan Anda sudah melakukan backup chat sebelumnya. Media yang digunakan untuk mencadangkan pesan WA di ponsel berbasis Android adalah Google Drive.
Backup chat bisa Anda aktifkan berdasarkan frekuensi tertentu, seperti harian, mingguan, dan bulanan. Di bawah ini panduan memulihkan pesan WA di ponsel Android:
- Uninstall aplikasi WhatsApp untuk sementara
- Install kembali WhatsApp, masukan nomor telepon
- Pilih “Pulihkan” untuk mengembalikan chat yang disimpan dalam Google Drive
- Begitu proses selesai, ketuk opsi “Lanjut”
- Chat berhasil dipulihkan
2. Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus di iPhone
Khusus perangkat iPhone, pihak Apple menyediakan iCloud sebagai wadah untuk meng-backup semua data dan file, termasuk chat WA. Anda pun bisa mengembalikan chat yang tak sengaja dihapus jika pesan sudah dicadangkan sebelumnya menggunakan iCloud.
Begini cara mengembalikan pesan WA lewat iCloud di iPhone:
- Uninstall aplikasi WhatsApp dulu
- Install kembali WhatsApp dan login seperti biasa.
- Pilih “Restore” atau “Pulihkan Chat”
- Sistem akan mengambil file pesan yang ada di iCloud
- Semua chat sudah kembali seperti semula begitu proses sudah selesai
3. Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Menggunakan iMyFone ChatsBack
Aplikasi iMyFone ChatBack mendukung pesan yg sudah dihapus di WA tanpa cadangan obrolan (backup). Aplikasi ini dapat memulihkan pesan WhatsApp yang sudah terhapus.
Anda bisa memulihkan pesan WhatsApp dari penyimpan internal smartphone, Google Drive, dan iTunes. Berikut cara mengembalikan chat WA yang terhapus di iMyFone ChatsBack di Android.
- Instal aplikasi iMyFone ChatsBack di komputer.
- Jalankan aplikasi sampai muncul menu utama.
- Sambungkan perangkat ponsel ke komputer.
- Pilih Recover WhatsApp Data from Device Storage, untuk melihat data yang terhapus di memori internal ponsel.
- Anda juga bisa memilih back up data melalui Google Drive dan iTunes.
- Tunggu aplikasi melalui pemindaian data.
- Perangkat android terdapat verifikasi untuk izin permisi dari ChastBack.
- Verifikasi muncul via SMS untuk memasukkan kode ke aplikasi ChatsBack. Selanjutnya, akan muncul Preview Chat untuk mengembalikan data.
- Klik Recover to Device untuk pemulihan pesan.
4. Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Menggunakan WhatsApp Mod
WhatsApp mod adalah aplikasi modifikasi dari WhatsApp asli. Aplikasi ini bisa diinstal di perangkat android. WhatsApp mod menyediakan fitur seperti WA asli dan mendapat fitur baru yang berbeda.
WA mod menyediakan fitur anti hapus pesan. Fitur ini bisa melihat orang yang menghapus pesan, meski si pengirim sudah menghapusnya.
5. Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Menggunakan Aplikasi Dr. Fone
Aplikasi untuk transfer pesan yang bisa dipakai adalah Dr. Fone. Aplikasi ini bisa mencadangkan chat WA ke komputer dan laptop.
Anda mentransfer pesan WA antar platform dari ponsel Android ke iPhone atau sebaliknya. Berikut cara mengembalikan pesan WA di aplikasi Dr. Fone.
- Download software Dr. Fone di komputer atau laptop.
- Instal terlebih dahulu Jalankan aplikasi Dr.Fone.
- Hubungkan perangkat android atau iOs ke komputer.
- Pilih menu Transfer WhatsApp > WhatsApp > Transfer pesan WhatsApp.
- Jika perangkat ponsel terdeteksi, klik "Transfer" untuk mengirimkan pesan di HP.
- Tunggu sampai proses transfer pesan selesai.
- Jika sudah selesai, kamu bisa melihat WhatsApp dari android ke iPhone.
6. Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Melalui Cadangan Lokal
WhatsApp menyimpan data di penyimpanan internal atau kartu SD HP Android. Anda bisa mentransfer file menggunakan komputer, kartu SD, dan file explorer.
Cadangan lokal otomatis duat setiap hari pukul 02.00 pagi. Kemudian disimpan di penyimpanan ponsel.
Berikut cara back up pesan di cadangan lokal.
- Buka aplikasi Manajer File di HP Android.
- Pilih folder Penyimpanan Internal atau Kartu SD.
- Klik aplikasi WhatsApp > Database Atau /sdcard/WhatsApp/.
- Instal aplikasi WhatsApp lalu verifikasi nomor telepon di HP.
- Ketuk pulihkan untuk mengembalikan chat dan media dari cadangan lokal.
7. Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Melalui File Manager
Anda dapat mengembalikan chat yang sudah lama terhapus. Caranya tetap menggunakan aplikasi manajer file.
Cara mengembalikan chat WA yang terhapus permanen antara lain:
- Di aplikasi manajer file, arahkan ke penyimpanan lokal atau SD card
- Pilih WhatsApp
- Cari file “Database”
- Ubah nama file cadangan yang ingin kamu pulihkan dari msgstore-YYYY-MM-DD.1.db.crypt12 menjadi msgstore.db.crypt12.
- Cadangan yang lebih lama memiliki nama protokol yang lebih lama juga, contohnya crypt9 atau crypt10. Jangan mengubah nomor ekstensi crypt.
- Uninstall WhatsApp
- Install kembali WhatsApp dan login menggunakan nomormu, lalu pilih "Pulihkan"
Demikian ulasan tujuh cara mengembalikan chat WA yang terhapus. Perlu diingat, menggunakan aplikasi pihak ketiga dengan hati-hati, karena beberapa aplikasi dapat menyebabkan kerusakan pada perangkat Anda.