Mengetahui Penyebab Banjir dan Dampaknya bagi Manusia

Ghina Aulia
10 Oktober 2023, 16:09
Penyebab banjir.
ANTARA FOTO/Fransisco Carolio/foc.
Pengendara sepeda motor melintasi jalan yang terendam banjir di Medan, Sumatera Utara, Senin (25/9/2023). Banjir tersebut akibat curah hujan yang tinggi dan buruknya sistem drainase di daerah tersebut.

Banjir dikenal sebagai salah satu bencana alam berupa naiknya permukaan air yang menjamah pemukiman warga. Fenomena ala mini rentan terjadi di wilayah dataran rendah.

Di sejumlah wilayah, banjir menjadi bencana alam “tahunan” yang datang setiap beberapa bulan atau tahun. Misalnya Jakarta, banjir menjadi isu yang masih hangat hingga sekarang. Sementara pemerintah dituntut untuk dapat mengatasi masalah ini.

Mengutip Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), banjir secara bahasa adalah berair banyak dan deras, kadang-kadang meluap. Banjir juga diartikan sebagai air yang banyak dan mengalir deras, air bah, atau peristiwa terbenamnya daratan (yang biasa kering) karena volume air yang meningkat.

Menurut MSN Encarta Dictionary (2006), banjir didefinisikan sebagai peristiwa yang terjadi ketika aliran air yang berlebihan merendam daratan.

Suripin melalui Sistem Drainase Kota yang Berkelanjutan (2003) berpendapat bahwa banjir adalah suatu kondisi di mana tidak tertampungnya air dalam saluran pembuang (palung sungai) atau terhambatnya aliran air di dalam saluran pembuang.

Melansir rilisan IDEP melalui tulisan Panduan Umum Penanggulangan Bencana Berbasis Kedua (2007), banjir adalah ancaman alam yang paling sering terjadi dan paling banyak merugikan baik dari segi kemanusiaan mau pun ekonomi.

Sementara Departemen Permukiman dan Prasarana Wilayah (2002) menjelaskan bahwa banjir adalah aliran yang relatif tinggi dan tidak tertampung lagi oleh alur sungai atau saluran.

Dalam artikel ini Katadata.co.id akan membahas lebih lanjut tentang penyebab banjir yang patut diketahui. Selengkapnya, simak tulisan berikut ini.

Penyebab Banjir

Penyebab banjir digolongkan menjadi dua. Di antaranya yaitu secara alami dan aktivitas manusia. Berikut penjelasannya:

1. Penyebab Banjir: Faktor Alam

a. Curah Hujan

Penyebab banjir yang pertama adalah curah hujan yang tinggi. Fenomena ini menyebabkan meluapnya air di sungai sehingga menimbulkan banjir. Upaya penanganannya bisa berupa sosialisasi kepada masyarakat oleh pemerintah dengan melarang mendirikan bangunan di kawasan aliran sungai.

b. Fisiografi

Fisiografi pada pembahasan ini diartikan sebagai permukaan bumi secara fisik. Misalnya karakteristik, topografi, dan lain semacamnya.

Ada pun dalam hal banjir, fisiografi mencakup bentuk, fungsi, dan kemiringan daerah aliran sungai (DAS). Termasuk juga lokasi sungai.

c. Erosi dan Sedimentasi

Erosi adalah peristiwa pindahnya tanah dari satu tempat ke tempat lain melalui proses alami. Erosi akan berpengaruh terhadap permukaan dan pengendapan di area sungai mau pun sekitarnya.

Sementara sedimentasi merupakan dampak dari erosi. Sungai akan mengalami pengendapan pada dasarnya. Akibatnya permukaan menjadi naik dan air semakin tinggi.

d. Kapasitas Drainase

Drainase berguna untuk membuang massa air secara alami atau pun buatan. Alat ini juga berguna untuk membesarkan suatu area dari genangan air, banjir, mau pun erosi. Namun, kapasitas sangat mempengaruhi daya tampung air.

e. Kapasitas Sungai

Kapasitas sungai merupakan daya tampung air pada sungai. Apabila debit air melebihi daya tampung, maka kemungkinan terjadi banjir semakin besar.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement