Contoh Lembaga Sosial dalam Berbagai Bidang dan Fungsinya

Anggi Mardiana
19 Desember 2023, 17:17
Contoh lembaga sosial
Unsplash
Contoh lembaga sosial

Contoh lembaga sosial ada dalam bidang pendidikan, kebudayan, ekonomi dan agama. Setiap lembaga sosial memiliki peran dan fungsi tertentu dalam memenuhi kebutuhan dan tuntutan masyarakat.

Lembaga sosial merupakan bentuk organisasi yang terdiri atas anggota-anggota yang saling terkait dan berinteraksi dalam rangka mencapai tujuan bersama. Lembaga sosial dapat berupa keluarga, sekolah, agama, pemerintahan dan berbagai organisasi lainnya yang dibentuk oleh masyarakat.

Apa Saja Contoh Lembaga Sosial?

Lembaga sosial terbentuk secara alami dalam beragam bidang karena dibutuhkan. Berikut contoh lembaga sosial dalam beragam bidang:

1. Bidang Pendidikan

Secara umum, lembaga sosial dalam bidang pendidikan memiliki tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kecerdasan anak-anak bangsa. Contoh dari lembaga sosial di bidang pendidikan meliputi Kelompok Bermain, Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama hingga Sekolah Menengah Atas.

Semua lembaga ini berperan dalam memberikan pendidikan formal atau informal kepada anggotanya dengan maksud mengembangkan potensi dan pengetahuan mereka. Setiap lembaga tersebut memiliki struktur dan metode pengajaran yang sesuai dengan tingkat perkembangan dan kebutuhan pendidikan masing-masing.

2. Bidang Kebudayaan

Contoh lembaga sosial selanjutnya berfokus pada bidang kebudayaan. Di era modern ini, keberlanjutan kebudayaan tradisional di Indonesia mengalami ancaman punah karena minimnya minat dari masyarakat. Karena itu, keberadaan lembaga sosial di bidang kebudayaan menjadi sangat penting guna menjaga kelestarian budaya Indonesia.

Contoh dari lembaga-lembaga sosial di sektor kebudayaan meliputi Lembaga Seniman Budaya Muslim Indonesia dan Yayasan Lembaga Budaya Nusantara. Kedua lembaga tersebut berperan dalam memelihara, mengembangkan dan mempromosikan keberagaman budaya Indonesia serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya melestarikan nilai-nilai budaya tradisional.

3. Bidang Ekonomi

Bidang ekonomi merupakan contoh lembaga sosial yang terkait dengan keuangan masyarakat. Keberadaan lembaga sosial ekonomi memberikan kontribusi besar dalam pengembangan berbagai aspek perekonomian masyarakat.

Sebagai contoh, lembaga sosial di bidang ekonomi melibatkan pasar, Kementerian Perdagangan, Kementerian Perikanan dan Kementerian Negara Koperasi dan UKM. Ketiga lembaga tersebut memiliki peran masing-masing dalam mengatur dan mengelola aspek ekonomi, termasuk perdagangan, perikanan, serta sektor koperasi dan UKM.

4. Bidang Agama

Indonesi sebagai negara multicultural memiliki beragam agama, termasuk Islam, Kristen, Katolik, Konghucu, Hindu dan Buddha. Dalam konteks keberagaman agama tersebut, diperlukan keberadaan lembaga sosial yang bertujuan memberdayakan, melindungi dan menjaga kerukunan antarumat beragama.

Contoh lembaga sosial dalam bidang agama di Indonesia melibatkan Majelis Ulama Indonesia, Persekutuan Gereja-Gereja Indonesia, Perwakilan Umat Buddha Indonesia dan Parisada Hindu Dharma Indonesia. Lembaga-lembaga ini berperan dalam mengorganisir dan membimbing kegiatan keagamaan serta mempromosikan toleransi antarumat beragama.

5. Contoh Lembaga Sosial Keluarga

Contoh lembaga sosial berikutnya fokus pada pemberdayaan keluarga dengan tujuan membentuk keluarga secara resmi dan memberikan perlindungan. Contohnya Kantor Urusan Agama (KUA), Lembaga Perlindungan Anak, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) hingga Pengadilan Agama.

Lembaga-lembaga ini berperan dalam menyelenggarakan berbagai kegiatan yang mendukung pembentukan keluarga secara sah, memberikan perlindungan bagi anggota keluarga, terutama anak-anak dan menangani masalah hukum terkait perkawinan dan keluarga. Dengan demikian, lembaga-lembaga tersebut berkontribusi pada upaya pemberdayaan dan perlindungan keluarga di masyarakat.

Fungsi Lembaga Sosial

Fungsi Lembaga Sosial
Fungsi Lembaga Sosial (Unsplash)

Setelah mengetahui contoh lembaga sosial, berikut beberapa fungsi lembaga sosial yang tidak kalah penting untuk diketahui:

  • Lembaga sosial mempunyai peran penting dalam memberikan pedoman kepada masyarakat umum tentang cara-cara individu seharusnya berperilaku saat dihadapkan dalam suatu masalah.
  • Selanjutnya, fungsi lembaga sosial mencakup menjaga kesatuan masyarakat yang memiliki keterkaitan atau keterlibatan satu sama lain.
  • Selain itu, lembaga sosial berfungsi memberikan arahan kepada masyarakat agar menerapkan sistem pengendalian sosial seperti melalui pengawasan yang dilakukan oleh anggota masyarakat terhadap sesama anggotanya. Dengan begitu, lembaga sosial menjadi instrumen penting dalam menciptakan tatanan sosial yang teratur dan terkendali.

Ciri-ciri Lembaga Sosial

Berikut ciri-ciri lembaga sosial:

1. Memiliki Simbol

Suatu lembaga sosial dapat dikenali melalui simbol yang menjadi ciri khasnya. Sebagai contoh, lembaga hukum sering kali diidentifikasi dengan simbol timbangan, sementara lembaga pendidikan sering menggunakan simbol Tut Wuri Handayani.

2. Memiliki Tata Tertib dan Tradisi

Lembaga sosial memiliki tata tertib dan tradisi yang menjadi panduan bagi anggotanya, baik yang tertulis maupun tidak tertulis. Sebagai contoh, dalam lembaga keluarga, terdapat aturan tidak tertulis yang menekankan pentingnya menghormati anggota keluarga yang lebih tua.

 Usia lembaga sosial cenderung lebih tua daripada usia anggotanya, mengakibatkan adanya pewarisan nilai dan norma dari satu generasi ke generasi berikutnya. Contohnya lembaga keluarga mungkin memiliki tradisi pewarisan yang telah dipegang teguh dari generasi ke generasi.

3. Memiliki Ideologi

Lembaga sosial sering kali memiliki ideologi atau sistem gagasan yang dianggap sebagai nilai-nilai yang ideal oleh anggotanya. Sebagai ilustrasi, lembaga politik atau hukum berpegang pada ideologi Pancasila.

4. Memiliki Alat Kelengkapan atau Struktur Organisasi

Di dalam suatu lembaga sosial, terdapat alat kelengkapan yang digunakan oleh lembaga sosial untuk mencapai visi dan misinya. Misalnya buku merupakan alat kelengkapan utama dalam lembaga pendidikan.

5. Mampu Bertahan dalam Jangka Panjang

Lembaga sosial memiliki tingkat kekebalan atau daya tahan yang berarti keberadaannya tidak mudah lenyap. Lembaga sosial biasanya terbentuk dalam jangka waktu yang lama dan memiliki kemampuan untuk bertahan dalam jangka waktu panjang.

Demikianlah ulasan mengenai contoh lembaga sosial, beserta ciri-ciri yang mengiringi institusi ini. Dapat disimpulkan, lembaga sosial memainkan peran penting dalam membentuk struktur dan dinamika masyarakat. Setiap lembaga, seperti lembaga pendidikan, atau keagamaan, memiliki ciri-ciri yang khas dan tujuan yang spesifik.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...