8 Novel Horor Indonesia Paling Populer dan Menyeramkan

Tifani
Oleh Tifani
10 Juli 2024, 14:38
Ilustrasi, Novel horor Indonesia
pexels.com
Ilustrasi, Novel horor Indonesia
Button AI Summarize

Bagi penggermar cerita seram, novel horor dapat menjadi salah satu pilihan bacaan yang menarik. Novel bergenre horor terbagi ke dalam beberapa subgenre, seperti thriller, psychological horror, misteri, dan lainnya.

Tidak sekadar menegangkan, kisah yang disajikan juga penuh teka-teki serta kejutan sehingga membuat pembaca tertarik dan menyelesaikan membaca sampai akhir.

Novel Horor Indonesia

Novel horor Indonesia menawarkan petualangan menegangkan yang tak terlupakan. Dari kisah hantu klasik hingga cerita urban legend yang bikin merinding, pilihannya beragam dan siap menguji nyali para pembacanya.

Dikutip dari laman Gramedia, berikut beberapa rekomendasi novel horor Indonesia paling populer dan menyeramkan.

1. Entrok

Entrok
Entrok (Gramedia)

 

Rekomendasi novel horor Indonesia yang pertama adalah Entrok yang ditulis Okky Madasari. Entrok adalah rekomendasi novel horor Indonesia yang layak Anda baca karena menyajikan sebuah kisah mengharukan tentang perjuangan seorang wanita dalam sejarah Indonesia.

Dengan membaca novel ini, Anda juga bisa belajar memahami nilai-nilai masyarakat di tengah perubahan. Novel ini menceritakan tentang Marni, seorang Jawa buta huruf yang masih memuja leluhurnya.

Melalui persembahan, ia menemukan dewa-dewanya dan mengungkapkan harapannya. Salah satunya yaitu dewa dari negeri yang jauh.

Dengan caranya sendiri, dia menjaganya tetap hidup. Ada dua tokoh penting dalam novel ini, yakni Marni dan Rahayu, dua saudara yang telah menjadi orang asing selama bertahun-tahun.

Bagi Marni, Rahayu tidak berjiwa. Bagi Rahayu, Marni adalah pendosa. Keduanya hidup dalam pikiran mereka sendiri tanpa mencapai titik.

Kemudian, suara sepatu tinggi itu terus mengganggu dan menghancurkan jiwa. Mereka menjadi penguasa massa dan menggunakan kekuasaan sesuka mereka.

2. Gong Nyai Gandrung

Gong Nyai Gandrung
Gong Nyai Gandrung (Gramedia)

Novel horor dari penulis Indonesia selanjutnya yang tak kalah menyeramkan novel Gong Nyai Gandrung yang ditulis oleh Sekar Ayu Asmara. Pada novel ini dikisahkan pengantin baru, Waru dan Kintan, mulai berburu rumah untuk mereka tempati berdua.

Pilihan mereka pun jatuh pada sebuah rumah di daerah Magelang. Semakin menelusuri rumah besar itu, mereka mulai menemukan ruangan-ruangan baru yang menimbulkan banyak pertanyaan.

Terlebih sebuah pendopo di halaman belakang, yang tak ditunjukkan sang broker dalam foto-fotonya. Tidak hanya itu, ada juga ruang bawah tanah, tempat koleksi buku-buku tua berbahasa Jawa dan Belanda, lukisan-lukisan sosok kuda, dan peralatan gamelan beserta gongnya yang menumpuk debu di gudang.

Setelah menemukan gong itu, Waru dan Kintan mulai dihantui mimpi buruk, bahkan terbangun tengah malam, mendengar suara kuda, dan melihat sosok yang kemudian menghilang.

3. Laknat

Laknat
Laknat (Goodreads)

Novel berjudul Laknat dengan latar kisah berbau sesajen dan tumbal, khas Indonesia banget. Buku ini memiliki 168 halaman, cocok dibaca untuk kamu yang mau memulai baca buku bertema horor karena tingkat keseramannya masih wajar.

Laknat menceritakan tentang Andro yang membuat Inggrid jatuh cinta, lantas menikahinya dengan tujuan lain untuk menjadikannya tumbal. Padahal, teman-temannya Inggrid pun sudah mewanti-wanti betapa berbahayanya Andro.

Hingga akhirnya ketika mereka bersama ada banyak kejadian ganjil.

4. Kisah Tanah Jawa: Sihir Mesir di Tanah Jawa

Kisah Tanah Jawa Sihir Mesir di Tanah Jawa
Kisah Tanah Jawa Sihir Mesir di Tanah Jawa (Goodreads)

Rekomendasi novel horor Indonesia berikutnya adalah Kisah Tanah Jawa: Sihir Mesir di Tanah Jawa karya Om Hao. Tak hanya menceritakan kisah mistis, buku ini juga memberikan banyak informasi berdasarkan fakta sejarah di masa lalu.

Novel ini menceritakan tentang berbagai fakta mengenai sihir Mesir yang dibawa ke Jawa pada awal Deandels di Nusantara. Berbagai cerita masa lalu pun diangkat dalam buku ini, seperti Kitab Black Pullet, Freemason, Kanuragan, Macan Putih, dan lainnya.

5. Jurnal Risa: Teror Liburan Sekolah

Jurnal Risa Teror Liburan Sekolah
Jurnal Risa Teror Liburan Sekolah (Goodreads)

Novel horor Jurnal Risa: Teror Liburan Sekolah karya Risa Saraswati. Cerita dalam novel ini diangkat berdasarkan pengalaman pribadinya ketika sedang menikmati liburan sekolah bersama saudara-saudaranya.

Mereka iseng melakukan eksperimen dengan memanggil hantu Peter dan kawan-kawannya. Hantu Peter dan kawan-kawannya tersebut memang sempat berteman dengan Risa, tetapi dari keisengan itu mereka harus berhadapan dengan serangkaian teror makhluk halus.

Jurnal Risa: Teror Liburan Sekolah ini tidak hanya menyajikan cerita yang seram, namun juga suasana kekeluargaan diantara Risa dan para saudaranya.

6. Tewasnya Gagak Hitam

Tewasnya Gagak Hitam
Tewasnya Gagak Hitam (Gramedia)


Tewasnya Gagak Hitam menjadi rekomendasi novel horor Indonesia berikutnya. Nover karya Sidik Nugroho ini berfokus pada kisah seorang Penulis dengan nama pena Gagak Hitam yang ditemukan meninggal karena bunuh diri.

Setelah itu, muncullah dua kasus yang berkaitan namun terjadi di kota yang berbeda. Kasus pertama berawal dari kematian misterius yang membuat seorang pelukis bernama Elang pergi ke daerah Singkawang untuk menelusurinya.

Dalam penelusurannya, Elang juga dibantu oleh polisi lokal bernama Agung. Lalu, kasus kedua datang dari seorang dokter bernama Nina yang juga ditemukan meninggal di Jakarta.

7. Belenggu Hitam

Belenggu Hitam menjadi novel horor populer selanjutnya. Karya Anonymous ini menceritakan tentang sebuah keluarga yang mengalami kejadian mistis dan sering diganggu makhluk kasat mata.

Ada 6 anggota keluarga yang diganggu, dimulai dari Sari yang menemukan keanehan di rumah, suaminya Angga diganggu hingga diikuti, anak mereka Raka yang mampu melihat sosok lain dan berteman dengannya, hingga mertua Sari yang mendengar suara, bahkan adik iparnya pun selalu bersikap aneh.

8. Simpul Mati

Simpul Mati
Simpul Mati (Goodreads)


Rekomendasi novel horor Indonesia selanjutnya adalah Simpul Mati karya Ari Keling. Simpul Mati menceritakan tentang Lala yang menolak cintanya Yanu, Anjun dan Ageng.

Namun setelah ditolak, kehidupan Lala mencekam dan seringkali mendapatkan mimpi kiriman. Lala terkena santet, santet tersebut ternyata bukan hanya meyakiti batinnya, namun juga melukai fisiknya.

Lala tak menyadari bahwa dirinya sedang digenggam simpul mati yang membahayakan nyawanya. Lantas, siapa pelaku yang menyimpan dendam padanya?

Demikian delapan rekomendasi novel horor Indonesia paling populer dan menarik untuk dibaca. Dunia novel horor Indonesia menawarkan petualangan seru dan menegangkan bagi para pembacanya. Dengan beragam pilihan cerita yang menarik dan penuh kengerian, Anda pasti akan menemukan novel horor yang tepat untuk menemani waktu luang Anda.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...