7 Cara Menghidupkan HP Tanpa Tombol Power Karena Tombol Rusak

Anggi Mardiana
14 Agustus 2024, 14:15
Cara Menghidupkan HP Tanpa Tombol Power
Pexels
Cara Menghidupkan HP Tanpa Tombol Power
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Salah satu masalah umum pada smartphone ialah kerusakan tombol power yang membuatnya tidak berfungsi. Beberapa faktor penyebab meliputi tekanan yang kuat atau masalah pada casing. Jika tombol power tidak berfungsi, menyalakan kembali atau merestart HP menjadi sulit, terutama jika perangkat mati sepenuhnya.

Cara menghidupkan HP tanpa tombol power merupakan alternatif tanpa bergantung pada tombol power. Jika tombol power pada HP mengalami masalah, kesulitan bisa muncul karena sulitnya menjalankan fungsi mematikan, menyalakan dan restart HP.

Cara Menghidupkan HP Tanpa Tombol Power

Cara Membuka Facebook Lupa Kata Sandi dengan Nomor HP Tidak Aktif
Cara Menghidupkan HP Tanpa Tombol Power (Pexels)

Kerusakan dapat terjadi ketika tombol power lepas atau fungsinya mengalami kerusakan sehingga tidak bisa menyalakan HP. Berikut cara menghidupkan HP tanpa tombol power:

1. Menggunakan Tusuk Gigi

Salah satu kerusakan HP yang umum terjadi pada banyak orang ialah tombol power lepas. Jika hal ini terjadi, tidak perlu khawatir karena sebenarnya fungsi menghidupkan dan mematikan HP masih dapat dilakukan.

Jika kerusakan tombol terjadi, cara termudah menghidupkan HP yang mati tanpa tombol power ialah menggunakan tusuk gigi. Ambil tusuk gigi dan masukkan bagian tumpulnya ke dalam lubang tempat tombol power berada. Kemudian, tekan tombol tersebut secara perlahan.

2. Menggunakan Power Bank atau Charger

Metode lain menyalakan HP tanpa menggunakan tombol power yaitu memanfaatkan sambungan charger. Trik ini bisa berhasil diterapkan pada beberapa jenis HP. Berikut langkah-langkahnya

  • Ketika HP dalam kondisi mati, hubungkan perangkat ke charger atau power bank.
  • Setelah daya terisi penuh, jangan mencabut charger.
  • Selanjutnya, lepaskan baterai dan pasang kembali ke tempatnya.
  • Dengan cara ini, HP akan secara otomatis menyala kembali.

3. Menggunakan Tombol Lain

Salah satu metode paling sederhana untuk menghidupkan HP tanpa tombol power ialah mengubah fungsi tombol power ke tombol lain. Untuk melakukannya, Anda dapat menginstal aplikasi Power Button to Volume Button. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi untuk mengaktifkan Enable/Disable Volume Power.
  • Anda juga dapat mengaktifkan opsi Boot dan Screen Off agar semua fungsi tombol power dipindahkan ke tombol volume.
  • Restart HP untuk mulai menggunakan konfigurasi baru tersebut.

4. Menggunakan Ketukan Jari

Cara Membuka HP yang Terkunci dengan Nomor Darurat
Cara Menghidupkan HP Menggunakan Ketukan Jari (Pexels)

Metode ini umumnya dapat diterapkan pada HP Android yang baru dirilis. Bagi pemilik HP dengan versi lama, alternatifnya memasang aplikasi Double Tap Screen On and Off. Setelah menginstal aplikasi tersebut, ikuti langkah-langkah berikut untuk mengaktifkan fungsi sentuhan sebagai pengganti tombol power:

  • Buka aplikasi untuk mengaktifkan Double Tap to Screen On.
  • Ketika muncul kotak peringatan, tekan OK.
  • Dengan demikian, fungsi tombol power dapat digantikan oleh sentuhan jari Anda.

5. Menghidupkan HP Menggunakan PC

Meskipun cara ini terlihat agak kompleks namun dengan mengikuti setiap langkah secara teliti, Anda pasti berhasil. Untuk menggunakan metode ini, pastikan sudah mengaktifkan fitur USB debugging di HP. Berikut langkah-langkahnya:

  • Instal software Minimal ADB dan Fastboot di PC atau laptop.
  • Tekan tombol volume down pada HP untuk masuk ke mode bootloader atau fastboot.
  • Gunakan kabel USB untuk menghubungkan HP ke PC.
  • Buka software Minimal ADB dan Fastboot.
  • Untuk me-restart HP, masukkan perintah dengan mengetik ‘fastboot reboot’ lalu tekan enter.
  • Setelah itu, HP akan me-restart secara otomatis sesuai perintah yang diberikan.

6. Sensor Biometrik

Langkah terakhir cara menghidupkan HP tanpa tombol power ialah menggunakan sensor biometrik. Pada sebagian besar smartphone Android terbaru, biasanya sudah dibekali dengan sensor biometrik. Jenis sensor ini meliputi sidik jari, face unlock dan iris scanner. Berikut langkah-langkah mengatur smartphone agar dapat dihidupkan menggunakan sensor sidik jari:

  • Buka menu Pengaturan
  • Pilih opsi Layar Kunci & Sandi
  • Pilih opsi Tambahkan Sidik Jari
  • Atur PIN atau pola sesuai keinginan lalu klik Lanjut
  • Tempelkan jari ke sensor di smartphone
  • Tambahkan sidik jari lain jika diperlukan dan tekan Selesai

Terdapat beberapa cara menghidupkan HP tanpa tombol power. Mulai dari memanfaatkan aplikasi pengganti fungsi tombol, memanfaatkan sensor biometrik hingga menggunakan perintah melalui komputer dengan bantuan software Minimal ADB dan Fastboot.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...