Sinopsis Maharaja, Film India yang Trending di Netflix Indonesia

Ghina Aulia
19 Agustus 2024, 17:48
Sinopsis Maharaja (2024)
netflix
Maharaja (2024)
Button AI Summarize

Maharaja merupakan film India yang rilis 14 Juni 2024. Kemudian, Netflix kembali menerbitkan film ini pada 12 Juli 2024.

Maharaja berhasil menyita perhatian banyak penonton. Premis yang diangkat relatif sederhana. Sementara di dalamnya menyajikan konflik dan penyelesaian dan pelik.

Mengisahkan tentang tokoh pria bernama Maharaja yang berprofesi sebagai tukang cukur. Ia memiliki anak perempuan, Jyoti yang sangat dicintainya. Diketahui Film ini disutradarai oleh Nithilan Swaminathan.

Berikut ulasan singkat mengenai sinopsis Maharaja, film yang layak dijadikan tontonan:

Sinopsis Maharaja

Maharaja merupakan film yang bercerita tentang seorang tukang cukur memohon kepada polisi untuk membantunya menemukan tempat sampah yang dicuri dari rumahnya. Ia secara samar memberi tahu polisi bahwa "lakshmi" miliknya telah diambil, membuat mereka tidak yakin apakah itu orang atau objek. Pencariannya untuk memulihkan "lakshmi" yang sulit dipahami terungkap.

Ia tinggal bersama putrinya Jyoti, yang untuknya dia bisa melakukan apa saja. Jyoti mendapat kesempatan untuk pergi ke kamp olahraga sekolah dan malam yang sama pencuri masuk ke rumahnya, mereka menjarah barang-barang dan meninggalkannya terluka parah. Maharaja mengajukan keluhan kepada polisi yang mengatakan bahwa Lakshmi hilang.

Polisi mengolok-oloknya setiap kali dia memasuki kantor polisi dan bahkan mengusirnya, sampai dia memutuskan untuk menyuap mereka. Di sisi lain, Selvam dan anak buahnya telah membuat malapetaka dengan menjarah orang dan membunuh mereka.

Proses di kantor polisi diselingi dengan semua yang terjadi dalam kehidupan putri remaja Maharaja, karakter Kashyap sebagai Selvam. Termasuk kilas balik yang dimaksudkan untuk menyatukan semuanya.

Menontonnya bagai melompat melintasi garis waktu. Sambil dengan cermat merencanakan beberapa pengaturan dan hasil; seperti bidikan yang menampilkan keluarga Varadharajan atau ketika Maharaja mengambil cuti untuk pergi berbelanja, hanya untuk toko itu tepat di seberang rumahnya.

Itulah sinopsis Maharaja, film Netflix dari India yang sedang trending di Indonesia. Film ini mengandung pelajaran hidup mendalam yang bisa dimaknai penonton.

Rekomendasi Film Netflix

1. Unholy

Film ini digarap oleh Evan Spiliotopoulus. Adapun deretan aktor yang membintanginya adalah Jeffrey Dean Morgan, Cricket Brown, William Sadler, Katie Aselton, dan Cary Elwes.

The Unholy bercerita tentang Alice yang rentan dimanipulasi oleh entitas jahat. Diketahui juga bahwa Alice memiliki gangguan pendengaran. Namun pendengarannya kembali ketika mendapatkan kunjungan dari Bunda Maria atau Virgin Mary. Hal itu menjadi titik baliknya hingga mampu berbicara dan menyembuhkan orang mati. Kemampuannya tersebut mengejutkan banyak orang.

Hal tersebut menjadi sorotan, salah satunya jurnalis bernama Gerry Fen yang sedang berusaha kembali meniti karir. Dalam misinya, Gerry Fen merasa ada sesuatu yang janggal dan berusaha untuk melakukan investigasi tentang ramainya pembicaraan masyarakat terhadap sosok Alice. Singkatnya, Alice ternyata tidak diberkati oleh Bunda Maria yang dikatakan membuatnya memiliki kemampuan tersebut. Gerry Fen berusaha menguak hal ini.

2. Parasite

Parasite merupakan salah satu rekomendasi film thriller terbaik yang digarap sutradara Bong Jun Ho dan berhasil menyabet sejumlah penghargaan. Rilis pada tahun 2019, tayangan ini bercerita tentang ketimpangan sosial dua keluarga.

Kisah bermula ketika Ki Woo ditawari Min Hyuk untuk menggantikannya sebagai guru les Bahasa Inggris untuk anak dari keluarga kaya. Ki Woo yang membutuhkan uang langsung menerima tawaran tersebut.

Ki Woo berasal dari keluarga miskin yang tinggal di hunian bawah tanah atau bajinha. Bajinha berukuran sangat sempit dan rawan tergenang ketika terjadi hujan besar atau banjir.

Ki Woo tertegun ketika datang ke rumah muridnya untuk pertama kali. Hunian tersebut sangat mewah.

Satu persatu Ki Woo mengarahkan agar keluarga Park menjadikan saudara dan orang tuanya bekerja untuk mereka. Sementara keluarga Ki Woo berpura-pura mereka tidak saling mengenal.

Hal mengerikan terjadi ketika mereka menemukan ada sosok misterius di ruang bawah tanah. Diketahui bahwa yang biasa ke ruangan itu hanya Moon Gwang, pembantu rumah tangga.

3. Wrath of Man

Film crime terbaik ini beraliran action dan thriller. Anda akan mendapatkan sensasi menegangkan dan mencekam ketika menontonnya. Wrath of man merupakan film garapan Metro Goldwyn Mayer dan Miramax dengan Guy Ritchie sebagai sutradara.

Bercerita tentang adanya perusahaan pengamanan Fortico Security. Suatu waktu, ada pegawai baru, yaitu Patrick Hill yang diperankan oleh Jason Statham. Dirinya akrab dengan sebutan H. Di hari pertamanya, banyak yang meremehkan H kecuali atasannya, Bullet.

Benar saja, kinerja H sesuai dengan yang dibayangkan Bullet. H berhasil menjalani tes dengan skor tinggi hingga berhasil menangani berbagai kasus. Dari situlah rekan kerjanya semakin menyadari bahwa H bukan orang sembarangan. Ternyata H memiliki niat untuk membalas dendam atas kematian anaknya yang bernama Dougie.

4. Unlocked

Unlocked merupakan film Korea yang resmi rilis pada 17 Februari 2023 di platform streaming Netflix. Tayangan ini digarap oleh sutradara Kim Tae Joon bersama rumah produksi Studio N.

Film ini beraliran drama, misteri, dan thriller. Sajian sinematografi tidak terlalu mencekam layaknya film dengan genre serupa. Namun, terdapat plot cerita yang menjadi berhubungan dengan judul ‘Unlocked.’

Im Siwan berperan sebagai Oh Jun-yeong. Dirinya merupakan pria yang tinggal terpisah dari orang tuanya. Hidup mandiri, ternyata Oh Jun-yeong memiliki sisi lain dari dirinya.

Namun, Oh Jun-yeong memiliki masalah yang membuatnya mudah menghabisi nyawa orang lain. Ia bisa meretas ponsel dan meneror korbannya.

Untuk menutupi aksinya, Oh Jun-yeong berpura-pura sebagai tukang servis ponsel. Dirinya terlebih dahulu merusak ponsel korban dan berpura-pura memperbaikinya sebelum mengambalikan.

Oh Jun-yeong tampak seperti pria normal biasanya. Bahkan, ia juga bersikap sopan sehingga tidak menimbulkan kecurigaan sama sekali.

Sebelum menyasar Lee Nami, ternyata Oh Jun-yeong sudah menghabisi beberapa orang dengan cara yang hampir serupa.
Rilis pada bulan Februari, film ini menarik banyak perhatian penonton. Lantaran peran Im Siwan yang kembali menjadi seorang psikopat.

5. Kill Boksoon

Boksoon merupakan Ibu tunggal yang menghidupi anaknya. Sosoknya dikenal sebagai pembunuh bayaran yang memiliki jam terbang tinggi. Booksoon berhasil meyakinkan klien bahwa tingkat keberhasilannya bisa mencapai seratus persen.

Bok Soon menganggap bahwa menjadi pembunuh lebih mudah dibandingkan sebagai orang tua. Di balik profesinya yang menyeramkan, Boksoon dikenal sebagai ibu-ibu biasa yang membesarkan anak.

Suatu malam Boksoon ditugaskan untuk mengintai seorang yakuza bernama Oda Shinichiro. Alih-alih membunuh dengan keji, Boksoon membiarkan sasarannya untuk bertarung satu lawan satu.

Boksoon memberikan Oda sebuah samurai tajam. Diketahui bahwa Oda termasuk lihai dalam mengendalikan samura.

Sementara itu, Boksoon menggunakan kapak dengan harga 30 ribu Won yang didapatkannya dari toserba. Mereka bertarung dengan sengit. Namun, Boksoon beberapa kali terlihat santai.

Akhirnya, Oda terbunuh oleh kapak yang ada di genggaman Boksoon. Tidak ada rasa panik sama sekali, Boksoon tetap melanjutkan aktivitas seperti biasa keesokan harinya.

Demikian ulasan mengenai sinopsis film Maharaja dan beberapa rekomendasi film Netflix lainnya. Film-film ini diharapkan bisa menghibur dan menemani waktu rehat Anda.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...