Profil Gisella Anastasia: Dikabarkan Menjalin Hubungan dengan Cinta Brian
Profil Gisella Anastasia, yang lebih dikenal dengan nama Gisel merupakan publik figur Indonesia. Gisel berhasil menjadi salah satu aktris yang kerap berperan dalam beberapa film Indonesia. Tak hanya itu, ia juga melebarkan sayap ke dunia bisnis, khususnya di sektor kecantikan.
Gisella Anastasia menarik perhatian publik setelah memperkenalkan Cinta Brian sebagai pacarnya di pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier pada 7 Mei 2025. Dalam acara tersebut, Gisel dan Brian terlihat berpelukan dan berdansa dengan penuh kemesraan.
Profil Gisella Anastasia
Gisella Anastasia merupakan jebolan Indonesian Idol musim kelima, berhasil meraih posisi runner-up. Tidak hanya menjadi penyanyi, Gisella juga dikenal sebagai presenter, aktris dan pebisnis. Berikut profil Gisella Anastasia:
1. Biodata
- Nama lengkap: Gisella Anastasia Suryanto
- Nama panggung: Gisel
- Tanggal lahir: 16 November 1990
- Tempat lahir: Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
- Profesi: Penyanyi, aktris, model, presenter
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Pendidikan: SMA Kristen Petra 1 Surabaya, Universitas Bunda Mulia
2. Perjalanan Karir Gisella Anastasia
Perjalanan karier Gisella Anastasia berawal dari menjadi runner-up Indonesian Idol pada tahun 2008. Meski tidak memenangkan posisi pertama, penampilannya yang menonjol membuka jalan bagi langkah profesionalnya di dunia musik Tanah Air.
Selepas dari ajang tersebut, Gisel mulai meniti karier secara serius di industri musik. Pada tahun 2011, ia berkolaborasi dengan Last Child dalam lagu “Seluruh Nafas Ini” yang mendapat sambutan positif dari masyarakat. Kemudian pada 2012, ia merilis lagu solo pertamanya yang berjudul “Pencuri Hati”, disusul oleh single lainnya seperti “Cara Melupakanmu” pada tahun 2016.
Tak hanya bernyanyi, Gisel juga menunjukkan bakat lainnya sebagai sinden dalam acara komedi televisi populer, Opera Van Java. Kemampuan multitalentanya semakin terbukti ketika ia merambah dunia film, salah satunya lewat peran di film “Cek Toko Sebelah” (2016). Aktingnya dalam film tersebut, membuatnya meraih penghargaan sebagai Pendatang Baru Terbaik dalam ajang Indonesia Box Office Movie Awards 2017.
Selain layar lebar, Gisella Anastasia juga aktif berperan beberapa FTV dan sinetron. Dua di antaranya “3 Semprul Mengejar Surga” dan “Jadikan Aku Pacarmu”.
Gisella juga aktif mengembangkan bisnis kosmetik yaitu Madame Gie pada tahun 2018. Adapun di bidang kuliner, Giselle membuka usaha kue kekinian Gempikoe dan pisang nugget Banagirl. Ia juga memiliki usaha pakaian anak-anak bernama Gill by Giselle, yang kerap menampilkan putrinya, Gempita sebagai model.
Dengan follower lebih dari 30 juta di Instagram, Gisel memanfaatkan platform tersebut untuk berbagai kegiatan promosi dan endorsement. Ia kerap membagikan momen kebersamaannya dengan sang anak dan mempromosikan berbagai produk, mulai dari makanan hingga busana, yang menjadi salah satu sumber penghasilannya.
3. Filmografi Gisella Anastasia
Film Gisella Anastasia
- Cek Toko Sebelah (2016) sebagai Natalie
- Susah Sinyal (2017) memerankan tokoh Cassandra
- Flight 555 (2018) berperan sebagai Intan
- Laundry Show (2019) sebagai Agustina
- Anak Titipan Setan (2023) memainkan peran Putri
- Risky Business (2024) berakting sebagai Gina
Sinetron Gisella Anastasia
- Jadikan Aku Pacarmu
- Keren-Keren Mellow
- My Gebetan Wedding
- Cinta Bersemi demi Harta Warisan
Series Gisella Anastasia
- Susah Sinyal the Series (2021-2022)
- Cek Toko Sebelah the Series (2018)
4. Kehidupan Asmara Gisella Anastasia
Belakangan ini, nama Gisella Anastasia kembali mencuat ke publik usai dirinya terekam kamera tampil akrab dan serasi bersama aktor muda Cinta Brian dalam acara pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier. Momen kebersamaan mereka, menjadi sorotan hingga memicu berbagai dugaan mengenai adanya hubungan istimewa di antara keduanya.
Sebelum menjalin hubungan dengan Cinta Brian, Gisella sempat dekat dengan Patudu, sesama finalis Indonesian Idol 2008. Namun tidak berlangsung lama, pada tahun 2009 Gisella dikabarkan dekat dengan Desta selama kurang lebih satu tahun.
Pada tahun 2012, Gisella Anastasia kembali menjalin hubungan dengan Gading Marten lalu menikah pada 14 September 2013 di Bali. Namun, pada tahun 2019 keduanya sepakat bercerai.
Setelah berpisah dari Gading Marten, Gisella Anastasia kembali menjalin hubungan dengan Wijaya Saputra, pebasket nasional yang akrab disapa Wijin. Hubungan keduanya pun berakhir pada tahun 2021.
Usai putus dari Wijin, Gisella Anastasia sempat diberitakan menjalin hubungan dengan Rino Soedarjo, pengusaha muda putra dari Soetikno Soedarjo. Kabar kedekatan mereka mencuri perhatian di penghujung tahun 2022, karena latar belakang Rino sebagai pebisnis sukses dari keluarga terpandang.
Kendati hubungan tersebut sempat serius dan penuh harapan, nyatanya jalinan asmara mereka tak berlangsung lama. Pada awal tahun 2023, publik mulai menyadari bahwa keduanya telah berpisah, salah satu tandanya Gisel dan Rino berhenti mengikuti akun Instagram satu sama lain.
Profil Gisella Anastasia tidak hanya dikenal lewat kiprahnya di dunia hiburan sebagai penyanyi dan selebritis, tetapi juga melalui kehidupan pribadinya yang kerap menjadi sorotan publik. Perjalanan karier dan asmaranya selalu menarik perhatian dan terus berkembang di tengah sorotan media.

