Rincian Kuota Haji 2026 Lengkap di 34 Provinsi

Tifani
Oleh Tifani
25 November 2025, 16:28
Rincian Kuota Haji 2026 Lengkap di 34 Provinsi
freepik
Rincian Kuota Haji 2026 Lengkap di 34 Provinsi
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) mengumumkan sebaran alokasi kuota haji reguler 2026 di 34 provinsi Indonesia. Keputusan resmi Kuota Haji 2026 reguler ini diumumkan oleh Wakil Menteri Haji dan Umrah Dahnil Anzar Simanjuntak.

Menurutnya kuota haji tiap provinsi ditetapkan berdasarkan dua pertimbangan, salah satunya proporsi jumlah penduduk muslim di masing-masing provinsi. Selain itu, kuota Haji 2026 reguler proporsi jumlah daftar tunggu jemaah haji antar provinsi.

Berikut rincian kuota haji 2026 lengkap di 34 provinsi.

Rincian Kuota Haji 2026 Lengkap di 34 Provinsi

Rekrutmen Petugas Haji 2026
Rekrutmen Petugas Haji 2026 (Freepik)

 

Menurut data Kementerian Haji dan Umrah, Jawa Timur menempati posisi pertama dengan alokasi kuota haji reguler terbesar tahun 2026 sebanyak 42.409 jemaah, disusul Jawa Tengah (34.122 jemaah) dan Jawa Barat (29.643 jemaah). Sementara itu, provinsi dengan kuota terkecil adalah Papua Barat (447 jemaah) dan Kalimantan Utara (489 jemaah).

Berikut rincian kuota haji 2026 lengkap di 34 provinsi:

  1. Jawa Timur - 42.409 jemaah
  2. Jawa Tengah - 34.122 jemaah
  3. Jawa Barat - 29.643 jemaah
  4. Sulawesi Selatan - 9.670 jemaah
  5. Banten - 9.124 jemaah
  6. DKI Jakarta - 7.819 jemaah
  7. Sumatera Utara - 5.913 jemaah
  8. Lampung - 5.827 jemaah
  9. Nusa Tenggara Barat - 5.798 jemaah
  10. Aceh - 5.426 jemaah
  11. Sumatera Selatan - 5.354 jemaah
  12. Kalimantan Selatan - 5.187 jemaah
  13. Riau - 4.682 jemaah
  14. Sumatera Barat - 3.928 jemaah
  15. DI Yogyakarta - 3.748 jemaah
  16. Jambi - 3.576 jemaah
  17. Kalimantan Timur - 3.189 jemaah
  18. Sulawesi Tenggara - 2.063 jemaah
  19. Kalimantan Barat - 1.858 jemaah
  20. Sulawesi Tengah - 1.753 jemaah
  21. Bali - 1.698 jemaah
  22. Kalimantan Tengah - 1.559 jemaah
  23. Sulawesi Barat - 1.450 jemaah
  24. Bengkulu - 1.357 jemaah
  25. Kepulauan Riau - 1.085 jemaah
  26. Bangka Belitung - 1.077 jemaah
  27. Papua - 933 jemaah
  28. Maluku Utara - 785 jemaah
  29. Gorontalo - 608 jemaah
  30. Maluku - 587 jemaah
  31. Kalimantan Utara - 489 jemaah
  32. Papua Barat - 447 jemaah
  33. Nusa Tenggara Timur - 516 jemaah
  34. Sulawesi Utara - 402 jemaah

Cara Cek Kuota Haji 2026 Lengkap di 34 Provinsi

Sementara itu, masa tunggu jemaah untuk pelaksanaan haji reguler hampir sama di semua provinsi yakni mencapai 26 tahun. Aturan yang menetapkan masa tunggu haji sama rata berlaku mulai musim haji 2026.

Dampak yang terlihat saat ini kuota haji tiap daerah berubah, ada yang bertambah ada yang berkurang. Berdasarkan aturan baru dalam UU Nomor 14 Tahun 2025 tentang Perubahan Ketiga atas UU Nomor 8 Tahn 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah, umat Islam bisa mendaftar haji melalui menteri.

Syaratnya membayar setoran awal dan menyerahkan salinan dokumen kependudukan yang sah sesuai domisili. Calon jemaah yang mendaftar haji akan mendapatkan bukti setoran BPS Bipih dan nomor porsi.

Nomor porsi inilah yang nantinya bisa digunakan untuk mengetahui estimasi keberangkatan haji. Calon jemaah juga bisa mengecek tahun keberangkatan haji menggunakan nomor porsi lewat situs Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) RI.

Berikut cara mengetahui stimasi tahun keberangkatan haji:

  • Masuk ke website resmi Kemenhaj di https://haji.go.id/estimasi-keberangkatan
  • Masukkan nomor porsi haji
  • Verifikasi captcha (centang)
  • Klik 'Cek Estimasi'

Itulah rincian kuota haji 2026 lengkap di 34 provinsi dan cara mengecek estimasi keberangkatan.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan