IHSG Naik, Emiten Milik Hotman Paris Elitery Pertama Kali Sentuh ARB
PT Data Sinergitama Jaya Tbk (ELIT) atau Elitery sentuh auto rejection bawah (ARB) pada awal pekan perdagangan Senin (16/1). Emiten milik pengacara kondang Hotman Paris untuk pertama kalinya sentuh ARB setelah sahamnya turun 6,96% menjadi Rp 147 per sahamnya. Padahal Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 0,70% ke level 6.688,06.
Padahal ELIT pekan lalu masuk dalam daftar saham paling top. ELIT mampu mencatatkan kenaikan sebanyak 41,07%.
Elitery resmi mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 6 Januari 2023 lalu. Harga penawaran yang ditetapkan perseroan sebesar Rp 140 per saham. ELIT pun menerima kelebihan permintaan hingga 222 kali dari porsi pooling atau sebesar 34 kali dari seluruh total pesanan saham.
Dalam IPO ini, ELIT menawarkan sebanyak 500 juta lembar saham yang mewakili 24,61% dari modal yang ditempatkan dan disetor penuh. Adapun, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menetapkan saham ELIT sebagai efek syariah.
Emiten penyedia layanan di bidang teknologi informasi (cloud), khususnya teknologi pusat data terbaru, data center virtual (cloud) itu akan menggunakan sekitar 14,29% dana hasil IPO untuk pembelian server yang dibeli dari pihak tidak terafiliasi dengan harga sekitar Rp10 miliar.
Sisanya, sekitar 85,71% akan digunakan untuk modal kerja, seperti pembiayaan proyek baru perseroan, research and development, perekrutan dan pelatihan tenaga profesional, biaya operasional, serta pemasaran dan promosi.
Pada perdagangan Senin ini, tercatat ada 11 emiten yang sahamnya menyentuh ARB. Berikut daftarnya:
- PT Mitra Tirta Buwana Tbk (SOUL) turun 9,52% menjadi Rp 57 per saham
- PT Lavender Bina Cendikian Tbk (BMBL) turun 9,42% menjadi Rp 125 per saham
- PT Radiant Utama Interinsco Tbk (RUIS) turun 6,98% menjadi Rp 240 per saham
- PT Data Sinergitama Jaya Tbk (ELIT) turun 6,96% menjadi Rp 147 per saham
- PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) turun 6,90% menjadi Rp 108 per saham
- PT PAM Mineral Tbk (NICL) turun 6,87% menjadi Rp 244 per saham
- PT Berkah Beton Sadaya Tbk (BEBS) turun 6,85% menjadi Rp 680 per saham
- PT Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) turun 6,71% menjadi Rp 3.200 per saham
- PT Hetzer Medical Indonesia Tbk (MEDS) turun 6,67% menjadi Rp 98 per saham
- PT Citra Buana Prasida Tbk (CBPE) turun 6,59% menjadi Rp 156 per saham
- PT Trisula International Tbk (TRIS) turun 6,45% menjadi Rp 232 per saham