Kasus Covid-19 di Indonesia Tambah 20.741, Rapor Merah Untuk Jateng

Image title
Oleh Maesaroh
17 Agustus 2021, 17:47
Covid-19, pandemi, vaksinasi
ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/wsj.
Sejumlah petugas mengenakan kostum pejuang saat meninjau proses vaksinasi COVID-19 di Polsek Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (17/8/2021). Polsek Pasar Rebo mengadakan vaksinasi dengan tema pejuang untuk memberikan suasana kemerdekaan dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan ke-76 RI. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/wsj.

Satuan Tugas (Satgas ) Covid-19 melaporkan adanya tambahan kasus Covid-19 sebanyak 20.741 orang pada Selasa (17/8). Sejumlah provinsi menunjukkan adanya kenaikan kasus, termasuk Jawa Tengah.

Lonjakan besar terjadi di Kalimantan Utara yakni 164% dengan jumlah kasus baru mencapai 495, Sulawesi Barat naik 136% atau 156 kasus, dan Jambi yang melaporkan adanya tambahan kasus sebanyak 350 kasus atau naik 102%.

Advertisement

Di wilayah Jawa, lonjakan ada di Provinsi Banten dengan 402 kasus atau naik 93%, Daerah Istimewa Yogyakarta dengan 2.741 kasus atau naik 57%.  Kenaikan juga terjadi di ibu kota Jakarta yang melaporkan adanya tambahan kasus sebanyak 655 atau naik 28%.

Namun, angka kasus positif tertinggi tetap dilaporkan Jawa Tengah dengan kasus sebanyak 3.263 kasus atau turun 12% dibandingkan yang dilaporlan pada Senin. Jawa Timur menyusul berikutnya dengan jumlah tambahan kasus sebanyak 2.346 sementara Jawa Barat sebanyak 1.643 kasus.

Dengan adanya tambahan kasus sebanyak 20.741 pada hari ini maka total kasus positif yang tercatat sejak pandemi adalah 3,89 juta.

Kasus kematian yang dilaporkan pada hari ini mencapai 1.180 jiwa.  Level ini adalah yang terendah sejak 18 Juli yang tercatat sebanyak 1.093 jiwa.  Lonjakan besar terjadi di Kalimantan Selatan yakni 60% dengan kasus kematian yang dilaporkan mencapai 40 jiwa. Sulawesi Selatan mencatat kenaikan 57% dengan kasus kematian sebanyak 30.  

Jawa Tengah menjadi penyumbang kasus kematian terbanyak dengan 304 jiwa disusul dengan Jawa Timur (257 jiwa)

Secara keseluruhan, Indonesia sudah melaporkan kasus kematian sebanyak 120.013 jiwa sejak Maret tahun lalu.

Kasus sembuh yang dilaporkan pada hari ini sebanyak 32. 225. Dengan demikian kasus total sembuh hingga hari ini menembus 3,41 juta. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement