Kasus Covid-19 Bertambah 612, Lonjakan Ada di Papua Barat-Aceh-Jatim

Image title
Oleh Maesaroh
2 November 2021, 17:58
Covid-19, Aceh, Papua Barat
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Warga melintas di depan tentang mural COVID-19 di Jakarta, Selasa (2/11/2021).

Kementerian Kesehatan melaporkan adanya tambahan kasus Covid-19  sebanyak 612 pada hari ini, Selasa (2/11). Angka tersebut naik 51,8% dibandingkan yang dilaporkan pada Senin yakni 403 kasus.

Sejumlah provinsi mengalami lonjakan yang cukup drastis termasuk Aceh, Papua Barat, Jawa Timur, dan Jawa Barat.

Lonjakan tertinggi terjadi di Provinsi Aceh. Provinsi yang terletak di ujung barat Indonesia tersebut melaporkan tambahan kasus sebanyak 13, naik 550% dibandingkan kemarin (2).

Provinsi Papua Barat juga mencatat kenaikan kasus yang signifikan. Pada Selasa (2/11), provinsi tersebut melaporkan tambahan kasus sebanyak 35, naik 250% dibandingkan pada Senin yakni 10 kasus.

 Provinsi lain yang melaporkan lonjakan tajam dengan jumlah kasus yang terbilang tinggi adalah Kalimantan Utara.

Kasus Covid-19 di provinsi tersebut naik 200% pada Selasa (2/11) menjadi 30 dari hari sebelumnya 10 kasus.

Di wilayah Jawa-Bali, lonjakan tertajam terjadi di Provinsi Jawa Timur. Provinsi tersebut melaporkan adanya tambahan kasus sebanyak 74, naik 94,7% dibandingkan hari sebelumnya (38 kasus)

Secara jumlah, provinsi DKI Jakarta masih menyumbang kasus terbanyak pada Selasa (2/11) dengan adanya tambahan 77 kasus. Namun, angkanya turun 7% dibandingkan hari sebelumnya (83 kasus).

 Provinsi kedua dengan sumbangan kasus terbanyak adalah Jawa Barat. Tambahan kasus di provinsi tersebut mencapai 75, naik 63% dibandingkan Senin (1/11).

Jawa Timur ada di urutan ketiga dengan 74 kasus disusul dengan Jawa Tengah (65 kasus).

Jumlah tambahan kasus sebanyak 612 pada hari ini, Selasa (2/11) diambil dengan melakukan tes terhadap 175.424 orang. Jumlah orang yang dites adalah yang tertinggi dalam empat hari terakhir.

Rasio positif harian yang tercatat pada hari ini 0,35% sementara jika menghitung NAAT (RT-PCR dan TCM) adalah 0,89% dan 0,08% jika menghitung tes Antigen.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...