Kemendag Lepas Ekspor Dua Ton Ikan Kering ke Taiwan

Cahya Puteri Abdi Rabbi
17 November 2021, 10:08
ekspor, Taiwan, perikanan
ANTARA FOTO/ Akbar Tado/foc.
Nelayan menjemur ikan kering di Perkampungan nelayan Mamuju, Sulawesi Barat, Minggu (14/11/2021). Produksi ikan kering mulai menurun sejak memasuki musim hujan karena kurangnya sinar matahari sebagai sumber panas. ANTARA FOTO/ Akbar Tado/foc.

Kementerian Perdagangan melakukan pelepasan ekspor perdana ikan kering ke Taiwan sebanyak dua ton dengan nilai Rp 440 juta.

Pelepasan ekspor ini merupakan upaya Kemendag dalam memfasilitasi pelaku usaha kecil dan menengah (UKM)  untuk menembus pasar ekspor melalui penjajakan kesepakatan bisnis (business matching) yang digelar secara virtual.

"Keberhasilan menembus pasar ekspor ini merupakan proses yang panjang dan tidak mudah, sehingga keberhasilan UKM dalam menembus pasar global menjadi prestasi yang membanggakan dan harus dikembangkan,” kata Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Didi Sumedi dalam keterangan resminya, Selasa (16/11).

 Menurut Didi, Taiwan memiliki pasar yang cukup potensial. Salah satunya disebabkan populasi warga negara Indonesia di Taiwan yang merupakan jumlah terbanyak di dunia, yaitu sekitar 300 ribu orang.

Selain itu, Taiwan merupakan negara dengan standar kualitas yang cukup tinggi. Artinya, UKM yang telah menembus pasar Taiwan dapat memenuhi standar global.

Sementara itu, Kepala Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taipei, Taiwan Budi Santoso mengatakan,  KDEI Taipei akan terus melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan ekspor Indonesia ke Taiwan dengan berbagai keterbatasan kondisi karena pandemi yang masih berlangsung.

Salah satu cara yang sering dilakukan melalui virtual business matching dengan berkoordinasi dengan Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional secara reguler.

"Diaspora yang mencapai 300 ribu orang, dapat memaksimalkan pemasaran produk UKM sekaligus menjadi pintu masuk produk Indonesiake Taiwan," kata Budi.

 Pada periode Januari-Agustus 2021, neraca perdagangan Indonesia-Taiwan tercatat mengalami surplus sebesar US$ 1,36 miliar (Rp 19 triliun).

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Maesaroh
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...