Kinerja Investasi Indonesia Dinilai Semakin Membaik

Image title
Oleh Maidian Reviani - Tim Publikasi Katadata
8 April 2022, 22:16
Kinerja Investasi Indonesia Dinilai Semakin Membaik
Katadata

Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mengatakan kinerja investasi Indonesia saat ini semakin membaik, tidak hanya di Pulau Jawa tapi juga luar Jawa. Selain itu, porsi penanaman modal asing dan dalam negeri juga semakin seimbang.

Staf Ahli Bidang Ekonomi Makro Kementerian Investasi Indra Darmawan menuturkan, jumlah invetasi yang berhasil direalisasi pada 2021 lalu adalah sekitar Rp900 triliun. Pada tahun ini, ditargetkan jumlah invetasi lebih tinggi lagi, yakni sekitar Rp1.200 triliun.

“Biasanya dari asing bisa sampai 70%. Tapi sekarang (antara lokal dan asing) lebih seimbang. Dan lainnya adalah keseimbangan antara Jawa dan luar Jawa juga hampir setara. Cukup menarik, karena biasanya Jawa mewakili 70%, sekarang hampir seimbang,” kata Indra dalam webinar Indonesia Data and Economic Conference (IDE) Katadata 2022 dengan tema ‘Investing in Sustainability : Investors Perspective', Jumat (8/4/2022).

Indra mengatakan, target investasi yang tinggi ini ditujukan untuk mendukung capaian pertumbuhan ekonomi di Indonesia pada 2022, yakni 5%. Selain itu, Indonesia juga dinilai memiliki postensi dan peluang yang besar untuk investor menanamkan modal di Indonesia.

Menurut Indra, saat ini pemerintah Indonesia secara terus menerus melakukan transgormasi invetasi ke arah yang lebih hijau dan berkelanjutan. Misal saja, dua bulan lalu Indonesia sudah memiliki kendaraan listrik pertama di jkt.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...