Bertemu Bamsoet, PKB Dorong Pemilihan Ketua MPR Lewat Musyawarah

Dimas Jarot Bayu
3 Oktober 2019, 00:15
PKB dukung jalan musyawaran untuk pemilihan ketua MPR baru
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Suasana jalannya Sidang Paripurna MPR ke-2 di Ruang Rapat Paripurna, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/10/2019). Sidang Paripurna MPR tersebut beragendakan pengesahan jadwal acara sidang dan pembentukan fraksi-fraksi dan kelompok Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Politisi Partai Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet) menggelar pertemuan dengan sejumlah perwakilan fraksi pada Rabu, 2 Oktober 2019. Beberapa politisi membenarkan bahwa pertemuan tersebut dalam rangka lobi untuk memuluskan langkah Bamsoet menjadi Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).

Dihubungi setelah pertemuan tersebut, Sekretaris Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Neng Eem Marhamah Zulfa menyampaikan harapan fraksinya agar pemilihan ketua MPR dilakukan secara musyawarah. Terlebih, dinamika politik tengah menghangat saat ini.

“Harapan kami adalah kita enggak ada voting-voting lagi dan sudah musyawarah mufakat,” ujar Neng kepada katadata.co.id, Rabu (2/10). “Saya kira kalau Pak Bamsoet ingin jadi ketua, bisa menyesuaikan musyawarah mufakat itu,” ujarnya, menambahkan.

(Baca: Muluskan Jalan Ketua MPR, Bamsoet Lobi Parpol di Hotel Dekat DPR)

Adapun PKB belum memutuskan nama politisinya yang akan diajukan untuk mengisi jajaran pimpinan MPR. Menurut Neng, partainya tidak perlu buru-buru memutuskan lantaran sudah pasti mendapat jatah kursi pimpinan. “Jadi kami besok hanya langsung kirim nama,” ucapnya.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Nasdem Johnny G. Plate dan Sekretaris Jenderal PPP Arsul Sani yang dihubungi katadata.co.id, blakblakan menyatakan partainya mendukung Bamsoet menjadi ketua MPR.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...