Akses Jalan Tol Dibuka untuk Truk, Puncak Arus Balik Mulai Esok

Dimas Jarot Bayu
29 Juni 2017, 11:09
Geliat Mudik
ANTARA FOTO/Dedhez Anggara

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi puncak arus balik Lebaran 2017 terjadi pada Jumat (30/6) dan Sabtu (1/7) mendatang. Arus balik bakal kian padat lantaran jalan tol bakal dibuka untuk truk dan kendaraan besar lainnya mulai Jumat (30/6).

Sekretaris Jenderal Kemenhub Sugihardjo memprediksi kepadatan bakal terjadi terutama di jalan tol menuju Jakarta. Untuk itu, Kepolisian telah menyiapkan rekayasa lalu lintas. Jika terjadi kemacetan di jalan tol, polisi juga bisa mengarahkan kendaraan melalui jalur Pantura.

Advertisement

"Kalau sudah terlanjur berada di jalan tol dan kondisinya macet bisa dihentikan perjalanannya sementara dengan ditampung di rest area atau tempat yang dianggap aman untuk istirahat," kata Sugihardjo saat meninjau Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (28/6). (Baca juga: Mudik Lebaran, Kemenhub: Jumlah Penumpang Pesawat Tembus 3,5 Juta)

Menurut dia, pihaknya tak bisa menambah jangka waktu larangan truk untuk melintas di jalan tol meski operasional truk bakal memperpadat arus balik. Penyebabnya, aktivitas distribusi barang juga dipengaruhi oleh pergerakan truk.

Ia hanya mengimbau agar truk yang tidak begitu berkepentingan menunda perjalanan melalui jalan tol hingga Senin (3/7). "Tapi kalau ada barang-barang yang urgent (penting), misalnya memenuhi komitmen untuk pengiriman ekspor, ya harus didorong. Kami tidak bisa menghambat ekonomi juga," kata dia.

Selain itu, larangan untuk truk juga tidak bisa diperpanjang lantaran kemacetan tak terjadi di semua tol. "Tidak bisa (truk) dilarang karena kalau dilarang di seluruh wilayah juga tidak boleh beroperasi, padahal kemacetannya itu di jalur tertentu saja," ucapnya.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement