Investor Buru Emas di Tengah Kekhawatiran Wabah Virus Corona

Martha Ruth Thertina
24 Januari 2020, 10:21
Harga emas, Harga emas antam, harga emas hari ini, harga emas antam hari ini, virus corona, coronavirus
ANTARA FOTO/REUTERS/cnsph
Seorang staf medis merawat seorang pasien dengan pneumonia yang disebabkan oleh virus corona baru di Rumah Sakit Zhongnan Universitas Wuhan, di Wuhan, provinsi Hubei, China, Rabu (22/1/2020).

Permintaan akan aset aman emas meningkat di tengah meningkatnya kekhawatiran akan penyebaran virus corona (coronavirus) di Tiongkok dan dampaknya terhadap ekonomi global. Harga emas dunia pun bergerak naik.

Berdasarkan data Bloomberg, harga emas di pasar spot ditutup US$ 1.562 per ounce pada perdagangan kemarin, setelah hampir dua pekan di kisaran US$ 1.550 per ounce. Pada perdagangan Jumat (24/1) pagi ini, harga emas tercatat bergerak pada rentang US$ 1.559-1.564 per ounce.

Advertisement

"Virus corona telah mendorong orang pada emas karena adanya antisipasi terhadap banyak potensi kekacauan pada ekonomi yang terdampak," kata pendiri Circle Squared Alternative Investments Jeffrey Sica seperti dikutip Reuters.

(Baca: Pasar Khawatir Virus Corona Menyebar, Harga Minyak Kembali Tertekan )

Masalah virus corona, kata dia, telah menambah ketidakpastian pada keseluruhan pasar sehingga memaksa orang untuk mempertimbangkan penempatan di aset aman. Apalagi wabah ini semakin membesar.

Reuters memberitakan, pemerintah Tiongkok telah mengisolasi jutaan orang di dua kota. Hal ini seiring meningkatnya angka kematian akibat virus corona. Sebanyak 18 orang diberitakan meninggal dan 634 terinfeksi. Virus ini juga telah ditemukan di beberapa negara. Di Indonesia sendiri, beberapa orang diduga terinfeksi, namun belum ada yang dinyatakan positif.

(Baca: Menlu: 10% Mahasiswa RI Berada di Wuhan saat Virus Corona Merebak)

Di tengah pergerakan naik harga emas dunia tersebut, harga emas Antam justru turun. Mengutip situs logammulia.com, harga emas Antam di Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung, tercatat Rp 768 ribu per gram, turun Rp 4 ribu. Sedangkan harga emas untuk penjualan kembali turun Rp 3 ribu menjadi Rp 683 ribu per gram.

Harga Emas Antam, Jumat, 24 Januari 2020 
Emas batangan 0,5 gr: Rp 408.500
Emas batangan 1 gr: Rp 768.000
Emas batangan 2 gr: Rp 1.485.000
Emas batangan 3 gr: Rp 2.206.000
Emas batangan 5 gr: Rp 3.660.000
Emas batangan 10 gr: Rp 7.255.000
Emas batangan 25 gr: Rp 18.030.000
Emas batangan 50 gr: Rp 35.985.000
Emas batangan 100 gr: Rp 71.900.000
Emas batangan 250 gr: Rp 179.500.000
Emas batangan 500 gr: Rp 358.800.000
Emas batangan 1.000 gr: Rp 717.600.000
Sumber: www.logammulia.com untuk lokasi Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement