Kenaikan Harga Emas Tertahan di Tengah Penguatan Dolar AS

Martha Ruth Thertina
21 Oktober 2019, 11:40
Harga emas, harga emas hari ini, harga emas antam, harga emas antam hari ini
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Ilustrasi emas batangan PT Aneka Tambang di butik Gedung Ravindo, Jakarta (14/10/2019).

Kenaikan harga emas masih tertahan. Harga emas dunia masih terus bergerak di bawah US$ 1.500 per ounce. Di sisi lain, harga emas Antam berada di kisaran Rp 750 ribuan per gram.  

Berdasarkan data Bloomberg, saat berita ini ditulis, harga emas di bursa Comex tercatat US$ 1.494 per ounce, melemah 0,01% dibandingkan perdagangan sebelumnya. Sedangkan harga emas di pasar spot tercatat US$ 1.490 per ounce, naik 0,01% dibandingkan perdagangan sebelumnya.

Advertisement

Kenaikan harga emas tertahan di tengah penguatan dolar AS. Kurs dolar AS dan harga emas biasanya memang bertolak belakang. Dalam kondisi penguatan dolar AS, harga emas biasanya melemah. Sebab, emas yang dihargai dalam dolar AS akan lebih mahal bagi investor yang memegang mata uang lain.

(Baca: Saham Erick Thohir dan Sandiaga Uno Melesat Tunggu Pengumuman Kabinet)

Indeks DXY terpantau kembali bergerak naik, meskipun belum signifikan. Hal ini menunjukkan nilai tukar dolar AS kembali menguat terhadap mata uang mitra dagang utamanya.   

Adapun beberapa isu global tengah jadi perhatian investor. Yang terkini yaitu soal penundaan Brexit. Selain itu, investor tengah menantikan kebijakan moneter bank sentral AS pada akhir bulan ini. Dalam rapat bulan sebelumnya, para petinggi bank sentral AS melihat kemungkinan penurunan suku bunga acuan sebanyak satu kali lagi tahun ini.

Seiring tertahannya harga emas dunia, harga emas Antam masih bertengger di kisaran Rp 750 ribuan per gram. Harga emas Antam di Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung tercatat Rp 756 ribu, tidak berubah dari kemarin. Sedangkan harga emas untuk penjualan kembali Rp 677 ribu, turun Rp 1.000 dibandingkan kemarin.

Harga Emas Antam, Senin, 21 Oktober 2019:

Emas batangan 0,5 gr: Rp 402.500

Emas batangan 1 gr: Rp 756.000

Emas batangan 2 gr: Rp  1.461.000

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement