Investor Minta Imbal Hasil Kelewat Tinggi, Lelang SUN Tanpa Pemenang

Rizky Alika
8 Mei 2018, 18:19
gedung Kementerian Keuangan
Arief Kamaludin|KATADATA

Pemerintah melalui Kementerian Keuangan memutuskan untuk tidak menyerap satu rupiah pun dari lelang Surat Utang Negara (SUN) yang digelar pada Selasa (8/5). Keputusan tersebut diambil lantaran calon investor meminta imbal hasil (yield) yang kelewat tinggi.

Kementerian Keuangan menyatakan, kas pemerintah masih dalam kondisi aman. Adapun realisasi penerbitan Surat Berharga Negara (SBN) neto sampai saat ini atau sepanjang empat bulan pertama tahun ini telah mencapai 45% dari target yang sebesar Rp 414,52 triliun.

“Posisi kas Pemerintah dalam kondisi yang aman dan tingkat imbal hasil yang disampaikan oleh investor relatif di luar kewajaran yang dapat diterima, maka Pemerintah memutuskan untuk tidak menerima semua penawaran yang disampaikan oleh peserta lelang pada pelaksanaan lelang hari ini,” demikian tertulis dari siaran pers Kementerian Keuangan, Selasa (8/5).

(Baca juga: Lelang Surat Utang Sepi, Pinjaman Asing Bisa jadi Opsi Biayai APBN)

Adapun pemerintah menawarkan lima seri surat utang dalam lelang SUN kali ini, dengan target indikatif sebesar Rp 17 triliun hingga maksimal Rp 25,5 triliun. Adapun permintaan yang masuk tercatat hanya sebesar Rp 7,18 triliun. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...