Beredar Nama-Nama Potensial Gubernur BI, Chatib Basri Disebut

Desy Setyowati
8 Januari 2018, 19:36
Bank Indonesia
Agung Samosir|KATADATA

Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo bakal habis masa jabatan pada Mei 2018 mendatang. Ini artinya, proses pemilihan bakal segera berlangsung. Beberapa nama disebut-sebut berpeluang kuat menjadi pengganti, meski Agus masih bisa menjabat satu periode lagi.

Sumber Katadata dari kalangan industri keuangan mengatakan ada beberapa nama yang disebut-sebut potensial menggantikan Agus antara lain Bambang Brodjonegoro yang kini masih menjabat sebagai Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN), Muhammad Chatib Basri yang pernah menjabat Menteri Keuangan periode 2013-2014.

Advertisement

Kemudian, mencuat juga nama-nama dari internal BI yaitu Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswara dan Deputi Gubernur BI Perry Warjiyo. "Kalau Agus lagi rasanya sulit, karena persoalan politik. Kan yang memilih dulu Susilo Bambang Yudhoyono," kata Sumber tersebut kepada Katadata, Senin (8/1).

Adapun pemilihan kandidat merupakan wewenang Presiden Joko Widodo. Nantinya, Jokowi akan mengusulkan kandidat pilihannya kepada Komisi Keuangan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk dilakukan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test).

Ketua Komisi Keuangan DPR Melchias Marcus Mekeng memperkirakan, Jokowi akan mengajukan usulan kandidat selambat-lambatnya Februari 2018, sedangkan uji kelayakan dan kepatutan kemungkinan bakal digelar pada April 2018. 

"Pokoknya sebelum masa jabatannya habis, harus sudah selesai (proses pemilihan)," kata Mekeng.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement