Setelah Trump Menang, Pasar Bisa Bergejolak Hingga 2017

Desy Setyowati
10 November 2016, 08:00
Saham
Arief Kamaludin|KATADATA

Pelaku bursa saham dan pasar keuangan dunia merespons negatif terpilihnya Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat (AS). Beberapa ekonom memprediksi, gejolak di pasar keuangan bisa terus berlanjut hingga tahun depan.

Kepala Ekonom Bank Mandiri Anton Gunawan mengatakan, respons negatif pelaku pasar terhadap Trump lantaran arah kebijakan ekonomi yang diusung miliarder real estate itu cenderung proteksionis. Hal tersebut membuat pelaku pasar tak tenang. Tak ayal, investor mencari instrumen investasi yang lebih aman (safe haven).

Imbas hal itu terasa hingga ke Indonesia. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan dan nilai tukar rupiah anjlok. Namun, harga emas melambung hingga lima persen.

Anton meramalkan, gejolak di pasar keuangan global akan terjadi hingga Januari 2017. “Sampai Januari 2017 karena sudah kelihatan arah kebijakan. (Selain itu) Januari bujet kan penting untuk mereka,” tutur Anton di Jakarta, Rabu (9/11). (Baca juga: Rupiah Merosot Imbas Trump, BI Siap Intervensi)

Gejolak tersebut, menurut dia, bisa berupa penguatan berlebihan di pasar keuangan atau sebaliknya. Ia menerangkan, bila arah kebijakan pemerintahan Trump berlawanan dengan konsensus maka pertumbuhan ekonomi AS akan melambat. Hal tersebut akan menguntungkan Indonesia, sebab bank sentral AS, The Federal Reserve, tidak akan berani menaikkan suku bunga dananya lebih cepat jika prospek ekonominya menurun.

Anton pun menduga, The Fed masih akan menahan suku bunga dananya hingga kebijakan Trump jelas. “Sampai saat itu fund dari luar negeri akan masuk ke negara seperti Indonesia,” ujar Anton. Selain itu, pelaku pasar juga akan memilih safe haven seperti emas ataupun treasury.

(Baca juga: Trump Pimpin Amerika, Jokowi: Hubungan Dagang Tetap Baik)

Sebagai informasi, pada Rabu malam, harga emas di bursa Comex tercatat naik 2,17 persen menjadi US$ 1.302,1 per ounce untuk kontrak Desember 2016. Mengacu pada data Bloomberg, harga emas sempat naik hingga 1.338,3 per ounce pada perdagangan Rabu ini. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...