Tiga Daerah Juara, Puluhan Kabupaten Tak Punya Pelayanan Terpadu

Ameidyo Daud Nasution
30 Mei 2016, 19:24
Muara Angke
Arief Kamaludin|KATADATA

Badan Koordinasi Penanaman Modal menyebutkan ada puluhan kabupaten yang belum memiliki Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) untuk mempermudah investasi. Penyebabnya, 31 kabupaten tersebut berada di daerah sulit terjangkau. Selain kabupaten, empat Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) juga belum membuat PTSP.

Kepala BKPM Franky Sibarani menyatakan dari 561 kabupaten dan kotamadya, 526 daerah telah membentuk PTSP. Dari 526 daerah, 385 merupakan kabupaten, 98 kotamadya, empat KEK, dan lima Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas (KPBP).  (Baca: Dua Alasan Moody’s Pertahankan Peringkat Layak Investasi Indonesia).

Advertisement

“Yang belum ada kami harapkan segera membuat,” kata Franky dalam Penganugerahan Penghargaan PTSP Provinsi, Kabupaten, dan Kota Terbaik 2016 di Gedung BKPM, Jakarta, Senin, 30 Mei 2016.

Penghargaan Pelayanan Terpadu terbagi dalam tingkat pemerintah daerah. Sebagai pemenang adalah Provinsi Sulawesi Selatan; Kabupaten Siak, Riau; dan Kota Palembang. (Baca: BKPM: Lembaga Pemeringkat Nilai Iklim Investasi Indonesia Membaik).

Selain ketiga daerah tersebut, BKPM memberikan penghargaan terbaik untuk daerah terpencil yang tetap berkomitmen untuk mengembangkan Pelayanan Terpadu. Dalam hal ini Kotamadya Jayapura yang mendapat anugerah. “Kami apresiasi wilayah yang cukup remote namun tetap berkomitmen membuat PTSP,” kata Franky.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement