Hidup Berdampingan Bersama Sampah di Kolong Tol Papanggo Show
Adi Maulana Ibrahim|Katadata
Image title
29 Maret 2021, 10:00

Foto: Hidup Bersama Sampah di Kolong Tol Papanggo

Tumpukan sampah sudah menggunung. Bau busuknya menyebar. Kolong di jalan tol Ir. Wiyoto Wiyono di RW 08, Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utaratol tersebut memang menjadi lahan pembuangan sampah warga di sekitarnya.

Namun tetap saja ada warga yang bermukim di kolong itu, tinggal di hamparan sampah yang sebagian besar berasal dari limbah rumah tangga.  Mungkin warga yang tinggal di sana sudah terbiasa dengan sampah yang begitu menyengat hingga ke bedeng-bedeng mereka. 

Irina, 60, salah satu warga yang telah tinggal di kolong tol selama 15 tahun itu mengatakan sudah terbiasa dengan keadaan ini. Ia hanya pasrah dengan nasibnya karena tak bisa membangun rumah yang layak di tempat yang bersih. 

Beberapa anak, terlihat asyik bermain berlarian di tengah hamparan sampah. Tumpukan sampah tersebut beberapa kali dibersihkan oleh petugas PPSU Kelurahan Papanggo. Namun tak lama kemudian sampah kembali menggunung, persoalan menahun yang tak kunjung tertanggulangi. 

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami