NELAYAN ANTRE MEMBELI SOLAR Show
ANTARA FOTO/Umarul Faruq/rwa.
Muhammad Zaenuddin
7 April 2022, 12:25

[Foto] Solar Langka, SPBU Diserbu

Puluhan jeriken milik nelayan terjajar memanjang. Mereka antre untuk membeli Solar di SPBU Karangketug, Kota Pasuruan, Jawa Timur. Langkanya bahan bakar minyak (BBM) ini di sejumlah SPBU setempat menyebabkan nelayan tidak melaut selama empat hari hingga Rabu (6/4/2022) kemarin.

Sekitar sepekan terakhir, pasokan Solar di sejumlah wilayah memang makin seret, seperti di Pasuruan tadi. Sehari sebelumnya, antrean mengular terjadi di SPBU Martandu di Kendari, Sulawesi Tenggara. Bahkan, ratusan kendaraan antre selama dua hari, lantaran SPBU di sana hanya mampu memenuhi permintaan 160 kendaraan setiap hari.

Selain antrean berburu Solar, di beberapa daerah lain orang-orang terpaksa berderet-deret untuk beli Pertalite. PT Pertamina menyatakan terhambatnya pasokan BBM subsidi ke SPBU merupakan bagian dari respons kenaikan harga Pertamax pada Jumat (1/4/2022) sehingga ada migrasi ke Pertalite.

PJS Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial & Trading Pertamina Irto Ginting mengatakan pihaknya telah memastikan pasokan BBM subsidi pada saat ini lancar. Demikian pula pasokannya aman untuk Solar dan Pertalite.

Menurut Irto, secara umum ada tren peningkatan konsumsi BBM seiring terkendalinya pandemi Covid-19. Konsumsi BBM telah setara dengan rata-rata pemakaian sebelum pandemi yakni pada 2019.

Berikut ini potret kelangkaan Solar di sejumlah wilayah di Tanah Air.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami