Bank DBS Luncurkan Teknologi untuk Mempersiapkan Dana Pensiun

Image title
Oleh Tim Publikasi Katadata - Tim Publikasi Katadata
7 Desember 2020, 16:34
DBS Indonesia
Katadata

Jakarta– Bank DBS Indonesia meluncurkan Face Your Future sebuah inovasi untuk pengalaman nasabah dalam meningkatkan kesadaran terhadap pentingnya perencanaan pensiun. Face Your Future menggunakan teknologi pengenalan wajah dan Artificial Intelligence (AI) yang dapat memperkirakan usia nasabah, dan kemudian akan membuat gambaran masa depan nasabah pada usia pensiun. Dengan begitu nasabah memiliki informasi kebutuhan yang perlu disiapkan untuk menikmati masa pensiun.


Berdasarkan laporan Spotlight On Retirement Indonesia oleh Society of Actuaries dan LIMRA Secure Retirement Institute (2018) penduduk Indonesia diperkirakan  secara keseluruhan akan tumbuh sebesar 25 persen pada 2015 hingga 2050.

Sementara pada periode yang sama, penduduk usia >60 (lansia) akan bertumbuh sebesar 195 persen, secara signifikan melampaui pertumbuhan total penduduk. Proporsi penduduk lansia diproyeksikan meningkat hampir tiga kali lipat dalam kurun waktu 35 tahun, dari 21 juta pada 2015 menjadi 62 juta pada 2050.

Dengan jumlah penduduknya yang besar, Indonesia perlu mempersiapkan diri dengan baik untuk melayani kebutuhan penduduk lansia di masa depan. Jika tidak, hal tersebut akan menjadi sebuah tantangan, seperti menyusutnya tenaga kerja hingga perlambatan pertumbuhan ekonomi yang akan memberi tekanan besar pada sistem pensiun di masa depan.

Melalui Face Your Future, nasabah dapat mengatasi tantangan tersebut dan mempersiapkan diri dengan lebih baik sedini mungkin melalui kecanggihan teknologi. Teknologi ini mampu memberi gambaran informasi atas rentang waktu masa pensiun yang diinginkan sehingga masa depan dapat lebih terencana.  “Merencanakan masa depan dan masa pensiun sebaiknya dilakukan sedini mungkin. Terlebih lagi mengingat ketidakpastian yang mungkin terjadi, contohnya pandemi yang terjadi saat ini,” kata Consumer Banking Director PT Bank DBS Indonesia, Rudy Tandjung. 

Ketika harapan hidup meningkat, dan gaya hidup perlu berubah, penting untuk mengatur rencana dalam mempersiapkan masa depan yang lebih mapan. Melalui Face Your Future, Bank DBS berharap dapat memberi informasi dan gambaran yang lebih baik kepada nasabah, terutama generasi muda mengenai realitas masa pensiun.  “Dengan begitu mereka dapat merancang masa depan secara strategis dan percaya diri,” ujar Rudy. 

DBS Indonesia
DBS Indonesia (Katadata)



Jika perencanaan pensiun tidak dilakukan dengan hati-hati, masyarakat mungkin harus memperpanjang masa kerjanya. Karena itu sangat penting bagi masyarakat untuk mulai merencanakan pensiun dini dan merencanakannya dengan hati-hati. Jika tidak, masyarakat mungkin akan bekerja di luar usia pensiun pada umumnya. Bank DBS Indonesia berupaya agar masyarakat lebih memahami kebutuhan pensiun dan merencanakan tahun-tahun emas mereka dengan Face Your Future.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...