Angela Tanoesoedibjo, Anggota Kabinet Termuda dan Pemred Media

Pingit Aria
25 Oktober 2019, 16:46
Wakil Menteri Pariwisata - Bekraf, Angela Tanoesudibjo di Istana Merdeka, Jakarta Puaat (25/10/2019). Hari ini presiden Joko Widodo mengumum para calon wakil Menteri Periode Tahun 2019-2024.
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Wakil Menteri Pariwisata - Bekraf, Angela Tanoesudibjo di Istana Merdeka, Jakarta Puaat (25/10/2019). Hari ini presiden Joko Widodo mengumum para calon wakil Menteri Periode Tahun 2019-2024.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin resmi melantik 12 wakil menteri dalam Kabinet Indonesia Bersatu di Istana Negara, Jakarta, Jumat siang (25/10) pukul 14.00 WIB. Salah satunya adalah Angela Tanoesoedibjo yang dilantik sebagai Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Angela adalah sulung dari lima bersaudara anak pasangan Ketua Umum Perindo Hari Tanoesoedibjo dan Liliana Tanoesoedibjo. Dengan usia yang baru 32 tahun, Angela pun menjadi pejabat termuda di Kabinet Indonesia Maju. Angela pun menambah porsi milenial di kabinet, seperti yang tergambar dalam grafik berikut.

Meski menjadi yang termuda, Angela yakin dirinya mampu mengemban tugas yang diberikan Jokowi. Terlebih, Angela memiliki latar belakang di bidang manajemen media. Dia juga memiliki latar belakang di bidang retail dan finansial.

(Baca: Ini Tugas Khusus Jokowi Kepada 12 Wakil Menteri Baru  )

Saat masih kuliah di Universitas Teknologi Sydney, dan Universitas New South Wales, Australia pada 2008, Angela menjadi salah satu pencetus dan menjadi Editor in Chief dari HighEnd Magazine danHighEnd Teen Magazine.

Setelah lulus, Angela kemudian bergabung di perusahaan sang ayah, MNC Group, sebagai staf keuangan pada tahun 2010. Kemudian, pada 2012, ia dipercaya menjadi Co-Managing Director di MNC Channel bersama Lala Hamid. Dalam satu setengah tahun, keduanya melahirkan Lebih dari 10 saluran baru dan merebranding beberapa saluran lama.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...