Pengusaha Sebut Penurunan Harga Tiket Pesawat Kerek Kunjungan Wisata

Michael Reily
2 Juli 2019, 18:33
Telaah - Tiket Pesawat
pat138241/ 123rf

Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata (ASITA) menyatakan, penurunan tiket pesawat mampu mendorong kunjungan wisatawan. Ketua Umum ASITA Nunung Rusmiati mengusulkan tambahan subkelas tiket pesawat untuk memulihkan kunjungan wisatawan yang sempat turun.

"Kami menyarankan kepada pemerintah supaya ada subkelas walaupun jumlahnya tidak banyak, periode arus mudik kemarin maskapai menaikkan harga di level tarif batas atas tanpa ada subkelas harga," katanya dalam keterangan, Selasa (2/7).

Advertisement

Rusmiati menyebutkan, penurunan tarif batas atas sebesar 12%-16% pada Mei 2019 lalu telah membuat kunjungan wisatawan mulai meningkat.

Ia pun menyatakan anggota asosiasinya siap mendukung Kementerian Pariwisata untuk memenuhi target untuk kunjungan 20 juta wisatawan mancanegara. IA mencontohkan, ASITA punya paket perjalanan untuk mendatangkan kunjungan wisatawan mancanegara dari pariwisata di wilayah perbatasan.

(Baca: Jumlah Wisatawan Asing ke Indonesia Turun 3,19% pada Mei 2019)

Kementerian Pariwisata memiliki proyeksi perolehan devisa sebesar US$ 18,5 miliar dengan kunjungan 20 juta turis asing pada tahun 2020. Kedatangan wisatawan mancanegara melalui program pariwisata lintas-batas dari negara tetangga karena kedekatan geografis sehingga lebih mudah, cepat, dan murah.

Halaman:
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement