Lenzing Siapkan Rp 75 Miliar untuk Inovasi di Pabrik Serat Kain

Dimas Jarot Bayu
23 Oktober 2018, 17:59
industri tekstil
ANTARA FOTO/Maulana Surya
Peserta beasiswa industri tekstil mengikuti praktek pelatihan di Akademi Komunitas Industri Tekstil dan Produk Tekstil Surakarta, Solo, Jawa Tengah, Senin (12/3/2018).

Perusahaan asal Austria, Lenzing Group membangun pusat inovasi senilai US$ 5 juta atau Rp 75,87 miliar bernama Lenzing Center of Excellence (LCoE) di Purwakarta, Jawa Barat. Fasilitas ini bakal digunakan untuk optimalisasi produk serat kain.

LCoE menghadirkan tiga generasi teknologi pemintalan benang, seperti ring, compact, siro, siro-compact, openend, airjet, dan morata vortex system (MVS) spinning. "LCoE akan mendukung proses optimalisasi dan pengembangan serat sesuai kebutuhan konsumen," kata Presiden Director Lenzing Indonesia, Christian Oberleitner di Purwakarta, Selasa (23/10).

Teknologi ini dapat diaplikasikan dalam teknik pemintalan tradisional maupun sistem berkecepatan tinggi lebih dari 500 meter per menit. Sehingga, mampu menghasilkan benang dengan tekstur kasar dan halus dari berbagai produk serat.

Berdasarkan pantauan Katadata, beberapa mesin di tahap pemintalan sudah menggunakan teknologi robotik. Alhasil, pemintalan tak membutuhkan terlalu banyak tenaga manusia. 

(Baca juga: Pacu Industri, Pemerintah Siapkan Diskon Pajak hingga 60 Persen)

Hanya ada empat orang yang dipekerjakan untuk setiap shift dalam tahap pemintalan. Dalam sehari, terdapat tiga shift pergantian jam kerja bagi mereka. "Kalau robotik kami masih semi. Ada yang automatic, tapi juga di setiap fungsi masih butuh pekerja," kata Technical Costumer Service Nonwoven South East Asia Lenzing Group, Hardian Wijayanto.

Ada pun proses pemintalan diawali dengan pekerja memasukkan bahan serat ke dalam mesin pencacah. Serat yang sudah dicacah tersebut kemudian dimasukkan ke mesin lain untuk dicetak menjadi lembaran. Kemudian, mesin akan meregangkan serat sampai halus dan lebih rata.

Serat tersebut lalu dibawa oleh pekerja ke mesin jenis ring, openend, atau SMV spinning untuk kemudian dipintal menjadi benang. Lantas, serat yang sudah dipintal ini akan diuji kualitasnya. 

Halaman:
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...