Daya Beli Pemudik Dongkrak Penumpang Pesawat Naik 10%

Michael Reily
3 Juli 2017, 13:12
Terminal 3 Soekarno Hatta
PT Angkasa Pura II

PT Angkasa Pura II melalui Kantor Cabang Bandara Soekarno-Hatta mencatat jumlah penumpang dari H-10 (15/6) hingga H+6 (2/7) siang sebanyak 3.297.508 orang. Jumlah itu meningkat cukup signifikan dibandingkan pada periode yang sama lebaran tahun lalu.

Branch Communication Manager Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Dewandono Prasetyo Nugroho menuturkan, jumlah penumpang pada tahun lalu mulai H-10 hingga H+6 sebanyak 2.963.163 orang. Artinya, ada lonjakan jumlah penumpang sekitar 11,3 persen pada musim lebaran tahun ini.

"Jika dihitung, memang ada pertumbuhan penumpang pada tahun ini sebesar 10 persen," ujarnya melalui keterangan tertulis, Senin (3/7).

(Baca juga: Mudik Lebaran, Kemenhub: Jumlah Penumpang Pesawat Tembus 3,5 Juta)

Sementara secara nasional, Kementerian Perhubungan mencatat kenaikan angka pemudik yang menumpang pesawat tahun ini sebesar 6 hingga 7 persen. Jumlah tersebut diklaim lebih tinggi jika dibandingkan moda transportasi lainnya.

"Kesejahteraan masyarakat membaik, sudah memiliki kemampuan untuk membeli tiket pesawat. Indikator atas kenaikan bisa dilihat dari tahun sebelumnya, karena tahun lalu hanya tumbuh enam persen," kata Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Agus Santoso.

Halaman:
Reporter: Michael Reily, Pingit Aria
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...