Kadin: 28.413 Perusahaan Daftar Program Vaksin Gotong Royong

Cahya Puteri Abdi Rabbi
28 Mei 2021, 18:20
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Ketua KADIN Rosan P Roeslani (kanan) meninjau pelaksanaan perdana program vaksinasi gotong-royong di Pabrik PT Unilever Indonesia Tbk, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (18/5/2021). Presiden berharap
ANTARA FOTO/HO/Setpres-Lukas/wpa/foc.
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Ketua KADIN Rosan P Roeslani (kanan) meninjau pelaksanaan perdana program vaksinasi gotong-royong di Pabrik PT Unilever Indonesia Tbk, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (18/5/2021). Presiden berharap pelaku industri dan dunia usaha lebih produktif untuk mendongkrak perekonomian setelah pemerintah dan swasta bekerja sama melaksanakan program vaksinasi gotong royong.

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Rosan Perkasa Roeslani mengatakan, animo pengusaha terhadap program vaksin Gotong Royong sangat tinggi. Saat ini, jumlah perusahaan yang mendaftar mencapai 28.413 dengan 10,5 juta peserta.

“Antusiasnya sangat positif. Ini terbukti dari banyaknya perusahaan yang mendaftar di Kadin untuk program vaksin Gotong Royong,” Kata Rosan dalam Webinar Vaksinasi dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Jumat (28/5).

Advertisement

Ia mengatakan, sebagian besar perusahaan yang mendaftar program vaksinasi Gotong Royong berlokasi di Jakarta. Dari 28.413 perusahaan yang mendaftar, 7.000 di antaranya adalah usaha kecil dan menengah (UKM).

“Ini cukup mengejutkan buat kami, karena UKM yang pegawainya hanya tiga orang, lima orang, sampai sepuluh orang pun antusias dalam mengikuti program vaksinasi ini,” ujarnya.

Rosan mengatakan, jumlah perusahaan yang ikut program vaksinasi Gotong Royong akan terus meningkat, seiring dengan banyaknya pekerja yang divaksin. “Biasanya orang Indonesia itu melihat dulu. Kalau sudah berjalan dan mereka lihat hasilnya bagus, pasti akan lebih banyak lagi perusahaan yang ikut mendaftar,” kata Rosan.

MENTERI BUMN TINJAU SENTRA VAKSINASI GOTONG ROYONG
MENTERI BUMN TINJAU SENTRA VAKSINASI GOTONG ROYONG (ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/rwa.)

 

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Pingit Aria

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement