Serba-Serbi 11.11 dan Isu Keamanan Siber Saat Pesta Diskon

Pingit Aria
11 November 2019, 19:49
Global Shopping Festival Alibaba
Katadata | Muchamad Nafi

Semarak pesta diskon 11.11 hampir berakhir. Beberapa e-commerce yang ambil bagian seperti Lazada, Shopee, Tokopedia, Blibli hingga Bukalapak dipastikan mencatatkan lonjakan penjualan, meski angka resminya belum dirilis.

Di Tiongkok, pesta diskon 11.11 dikenal dengan Single’s Day. Adalah raksasa internet Alibaba yang pertama kali memulai ajang cuci gudang jelang tutup tahun tersebut. Sepintas, konsepnya mirip Black Friday di Amerika Serikat, di mana para peretail menggelar obral besar-besaran untuk menggenjot penjualan. Bedanya, pesta belanja Single’s Day digelar secara online.

Advertisement

Dalam hitung mundur sebelum dimulainya ajang 11.11 kemarin malam, Alibaba mengundang penyanyi Taylor Swift. Hanya dalam dua jam pertama, Alibaba mencatat transaksi melalui pembayaran Alipay sebesar US$ 18 miliar atau sekitar Rp 257 triliun.

Sedangkan di Indonesia, konser Lazada SUPER SHOW disiarkan secara langsung di SCTV, juga melalui fitur livestream di aplikasi. Lazada merupakan bagian dari ekosistem e-commerce Alibaba yang beroperasi di Asia Tenggara.

(Baca: Jelang 11.11, GoPay, DANA, Shopee dan Lazada Beri Diskon hingga 99%)

Promo flash sale Lazada dimulai pada pukul 00:00, 09:00, 12:00, 15:00, 18:00, dan 21:00. Untuk tiap kategori seperti pakaian, kesehatan, kecantikan, dan elektronik dengan diskon hingga 80%.

Seakan tak mau kalah, Shopee menggelar flash sale dengan harga mulai Rp 99 tiap tiga jam sekali dengan tawaran barang-barang yang berbeda. Misalnya pada pukul 12:00 menawarkan flash sale produk fashion, seperti pakaian dan aksesoris yang dijual mulai dari Rp10 ribu. Pada pukul 15:00 akan dijual produk elektronik dan digital dengan diskon mulai dari 50%.

Sedangkan Tokopedia menggelar flash sale pada pukul 09:00,12:00, dan 17:00. Produk yang ditawarkan berupa alat rumah tangga, makanan hewan peliharaan, aksesoris elektronik, dan juga pakaian. Pengguna yang berbelanja melalui aplikasi juga mendapatkan gratis ongkos kirim.

Berbagai tawaran itupun menarik perhatian warganet. Twitter menganalisa percakapan terkait belanja selama momen-momen pesta diskon di Indonesia. Hasilnya, pada tahun lalu, pengguna Twitter mulai membicarakan tentang belanja dan travelling sejak bulan September. 

Halaman:
Reporter: Aria W. Yudhistira, Tri Kurnia Yunianto
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement